Categories: HeadlinesKapuas Hulu

Bupati Sis Minta Masyarakat Kapuas Hulu Tak Ragu Isi Bahan Bakar di SPBU Milik BUMD

Bupati Sis Minta Masyarakat Kapuas Hulu Tak Ragu Isi Bahan Bakar di SPBU Milik BUMD

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengungkapkan bahwa SPBU Kedamin Darat yang dikelola PT. Uncak Kapuas Mandiri (PT.UKM) akan buka kembali dalam waktu dekat untuk melayani masyarakat.

Petugas tera dari UPT Pengelolaan Pasar Daerah dan Layanan Metrologi Legal, Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kapuas Hulu, kata dia, akan melakukan setingan ulang agar ukuran pas.

“Kalau tidak hari ini besok petugas tera akan tera ulang di SPBU milik PT.UKM, jadi ukuran sudah sesuai standar ketika dibuka untuk layani masyarakat,” ujarnya, Selasa (22/6/2021).

Orang nomor wahid di Bumi Uncak Kapuas ini mengatakan, Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu melalui instansi teknis akan memonitor SPBU Kedamin Darat secara rutin, supaya masyarakat tetap mendapat takaran yang sesuai. Untuk itu masyarakat dimintanya tak ragu untuk mengisi bahan bakar di SPBU naungan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kabupaten Kapuas Hulu itu.

“Masyarakat bisa mengisi disana setelah SPBU Kedamin Darat milik PT.UKM dibuka,” ujarnya.

Dibukanya kembali SPBU Kedamin Darat tersebut, kata Bupati, adalah keputusan setelah dilakukan rapat luar biasa antara manajemen PT. UKM dengan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu selaku pemegang saham. Dari rapat tersebut diketahui mesin pom SPBU milik PT. UKM rusak sehingga berpengaruh pada takaran. Rapat itu juga ada keputusan terkait manajemen PT.UKM.

“Direktur PT. UKM mengundurkan diri, namun beliau membenahi pekerjaan yang tersisa sebelum surat pengunduran dirinya ditandatangani,” ungkap Bupati.

Ke depan, kata Bupati, akan ditunjuk Plt untuk posisi Direktur PT. UKM. Manajemen juga akan terjadi perubahan.

“Kita akan tegaskan pengelolaan SPBU yang steril (takaran sesuai aturan) untuk kebutuhan masyarakat, termasuk dalam upaya menambah pendapatan daerah,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

4 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

4 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

14 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

19 hours ago