Categories: Ketapang

Kabid Bina Marga Dinas PUTR Harap Dukungan Masyarakat Untuk Pembangunan di Ketapang

Kabid Bina Marga Dinas PUTR Harap Dukungan Masyarakat Untuk Pembangunan di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Masyarakat diharapkan mendukung mensukseskan proses pembangunan di Ketapang khususnya pada pengerjaan proyek di Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Ketapang saat dikerjakan di lapangan.

Hal Ini disampaikan langsung oleh Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas PUTR Kabupaten Ketapang, Lalu Heri Prihatiendi kepada awak media di ruang kerjanya, Jumat (18/6/2021).

“Kepada masyarakat kami berharap dukungan supaya nanti selama proses pembangunan kita berlangsung lancar dan sukses. Ke depan pun kita berharap pembangunan kita semakin terarah dan terstruktur,” ucapnya.

Ia minta peran serta masyarakat untuk ikut mengawasi pengerjaan proyek-proyek di lapangan atau lingkungan masing-masing. Sehingga pembangunan yang dilaksanakan sesuai yang diinginkan dan memiliki kualitas bagus.

“Memang ada konsultan pengawas tapi kita minta peran serta masyarakat. Lantaran jumlah petugas kita juga sangat terbatas. Sehingga masyarakat bisa menjadi pertimbangan terhadap apa yang dikerjakan itu,” tuturnya.

Diungkapkannya bahwa pengerjaan proyek di bidangnya memang agak terlambat. Namun semua proses sudah standar dan masih dalam koridor waktu yang ditentukan serta tidak menganggu proses pelaksanaan kegiatan nantinya lantaran nanti pada waktu bersamaan pun akan banyak pekerjaan yang bersamaan bergerak atau dikerjakan.

“Kenapa kita agak telat karena kemaren ada refocusing dan lain sebagainya. Tapi sekarang pun sudah ada kegiatan yang dilaksanakan Dinas PUTR Ketapang ini,” ungkapnya.

Ia menjelaskan, di Bidang Bina Marga sudah disampaikan ke pihak terkait dan untuk pelaksanaan fisik sudah tayang semua.

“Kita kalau bisa mau secepatnya, kalau tender mungkin setelah melihat schedule pada Juni ini sudah buat kontrak. Kemudian paket pekerjaan yang penunjukan langsung juga sudah dalam proses semua,” jelasnya.

“Mungkin dalam waktu dekat sudah ada kita tayangkan. Jadi Juni atau Juli ini sudah akan mulai kegiatan di lapangan. Namun untuk efektif bekerja mungkin pada Juli atau Agustus mendatang,” lanjutnya.

Lalu menambahkan bahwa pada 2021 ini paket proyek prioritas di Dinas PUTR Ketapang ada beberapa macam. Di antaranya berupa Dana Alokasi Khusus (DAK) pembangunan Jalan di Sandai- Senduruhan dan Jalan Pematang Gadong.

“Semoga semua pembangunan di Ketapang berlangsung lancar dan berhasil sesuai harapan kita bersama,” harapnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Peringati Hari Kartini, PLN Beri Santunan untuk 30 Muslimah Tangguh di Kalimantan Selatan

KalbarOnline, Banjarbaru - Dengan semangat memperingati Hari Kartini 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

2 hours ago

Harisson Tegaskan Tidak Akan Maju Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Di tengah ramainya isu sejumlah penjabat kepala daerah di beberapa provinsi dan…

5 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Raih Prestasi Terbaik di Ajang Atletik Internasional Dubai

KalbarOnline, Pontianak - Atlet binaan kawah candradimuka Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) Dinas Kepemudaan,…

6 hours ago

Pasar Bodok Membara, 25 Ruko Luluh Lantak Dalam Semalam

KalbarOnline, Pontianak - Kebakaran hebat menghantam Pasar Bodok, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Jumat…

8 hours ago

Hendak Tawuran, Empat Remaja di Pontianak Diamankan Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Polisi mengamankan empat remaja berinisial FB (17 tahun), HP (17 tahun), RF…

13 hours ago

Dua Pria Kubu Raya Ditangkap, Hendak Edarkan 45 Paket Sabu ke Para Nelayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Dua pria asal Kubu Raya, SS (31 tahun) dan AL (33…

14 hours ago