Categories: Sekadau

Satgas Saber Pungli Komitmen Wujudkan Sekadau Bebas Pungli

Satgas Saber Pungli Komitmen Wujudkan Sekadau Bebas Pungli

KalbarOnline, Sekadau – Satgas Saber Pungli Kabupaten Sekadau menggelar rapat koordinasi tentang rencana kerja bertempat di aula pertemuan Inspektorat Kabupaten Sekadau.

Dalam rakor tersebut, beberapa pendapat dikemukakan terkait rencana kegiatan dalam mencegah serta memberantas praktek pungli di Kabupaten Sekadau.

Fokus utama yakni pengawasan pelayanan publik (yanlik) pada kantor, instansi dan pemerintahan melalui peranan satgas yang telah dibentuk.

Memimpin rapat tersebut, Wakapolres Sekadau Kompol M. Aminuddin menyampaikan, kegiatan saber pungli belakangan ini kurang maksimal terkendala oleh pandemi Covid-19.

“Namun demikian, upaya pemberantasan pungli harus kita jalankan melalui pertemuan pada hari ini,” ungkap Wakapolres, Rabu 16 Juni 2021.

Tugas berikutnya dari saber pungli, jelasnya, menciptakan kesadaran masyarakat untuk menolak segala bentuk pungli dengan memenuhi aturan atau prosedur yang berlaku.

Selaku ketua tim saber pungli, Wakapolres mengharapkan peningkatan kerjasama untuk mewujudkan Kabupaten Sekadau sebagai zona bebas dan bersih dari pungli.

Rakor Satgas saber pungli dihadiri Asisten I Pemkab Sekadau, Kasdim 1204 Sekadau / Sanggau, Sekretaris Inspektorat, perwakilan Kabag Hukum dan sejumlah pejabat utama Polres Sekadau.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

44 mins ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

50 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

1 hour ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

19 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

22 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

24 hours ago