Categories: Kubu Raya

Kubu Raya Kerahkan Semua Puskesmas Percepat Capaian Vaksinasi

Kubu Raya Kerahkan Semua Puskesmas Percepat Capaian Vaksinasi

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan mengatakan pihaknya akan mengerahkan semua Puskesmas yang ada dengan menggandeng TNI-Polri untuk mempercepat capaian vaksinasi Covid-19 di daerah itu.

“Pemkab Kubu Raya bersama jajaran Dandim, Polres dan jajaran terus berupaya mempercepat vaksinasi bagi lansia maupun masyarakat umum dan pelayan publik. Jika vaksinnya sudah datang, kami akan kembali menggelar vaksinasi,” kata Muda, seperti dilansir dari Antara Kalbar, Kamis.

Menurutnya, pelaksanaan vaksinasi ini tidak hanya diselenggarakan di aula Kantor Bupati, melainkan juga dilakukan di luar Kantor Bupati dengan memasang tenda agar program vaksinasi ini bisa lebih cepat diberikan kepada masyarakat Kubu Raya.

Ia menyatakan dukungannya terkait program Presiden Jokowi untuk melakukan vaksinasi Covid-19 dengan target 700 ribu orang per hari. Namun, vaksin untuk Kubu Raya sampai saat ini masih kurang.

“Kalau vaksinnya tidak ada, jelas kita tidak bisa melakukan vaksin, karena dari kuota yang kita ajukan, ketersediaannya tidak mencukupi. Namun, kita akan mempercepat proses vaksinasi yang sudah ada saat ini agar kita bisa segera mengajukan lagi,” tandasnya.

Sementara Kapolres Kubu Raya, AKBP Yani Permana mengatakan pihaknya juga siap untuk menyukseskan program vaksinasi di Kubu Raya.

“Kita dari Polres Kubu Raya memiliki 111 vaksinator, tentunya cukup untuk melakukan proses vaksinasi di sembilan kecamatan dan kita siap untuk mendukung percepatan proses vaksinasi Covid-19,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Berperan Turunkan Angka Stunting Kalbar, Pj Gubernur Harisson Apresiasi PKK Kapuas Hulu

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson  menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Kapuas…

7 hours ago

Hadiri Pembukaan PD-PKPNU, Wabup Ketapang Harap Kader NU Tak Mudah Dipecah Belah

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Pembukaan Kegiatan Pendidikan Dasar Kader Penggerak Nahdlatul…

7 hours ago

Wabup Ketapang Jadi Inspektur Upacara Pembukaan TMMD ke-120 di Desa Mayak

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menjadi Inspektur Upacara Pembukaan (TMMD) TNI Manunggal Membangun…

7 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Rakor Pemberantasan Korupsi Terintegrasi oleh KPK RI

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Program Pemberantasan…

7 hours ago

Peringati Hari Buruh Nasional 2024, PLN Tebar Kebaikan untuk Petugas Kebersihan Kebun Raya Banua Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

7 hours ago

Timnas Garuda U-23 Kalah di Laga Play-off Olimpiade 2024

KalbarOnline, Nasional - Timnas Indonesia U-23 harus memupus harapan untuk tampil di Olimpiade setelah kalah…

7 hours ago