Categories: HeadlinesSintang

Puluhan Ruko di Sintang Hangus Terbakar: Bupati Jarot Turun Langsung Tinjau Proses Pemadaman

Puluhan Ruko di Sintang Hangus Terbakar: Bupati Jarot Turun Langsung Tinjau Proses Pemadaman

KalbarOnline, Sintang – Sejumlah ruko di kawasan Pasar Taman Tembesuk, Jalan Wirapati, Kelurahan Kapuas Kanan Hulu, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang dilahap si Jago Merah, Selasa (8/6/2021) malam.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran tersebut, namun setelah mendapat informasi, petugas pemadam kebakaran langsung menuju lokasi untuk melakukan pemadaman.

Menerima laporan adanya musibah kebakaran tersebut, Bupati Sintang, Jarot Winarno pun langsung turun ke lokasi meninjau dan memberikan support kepada petugas yang melakukan proses pemadaman kobaran api yang diperkirakan menghaguskan 65 pintu ruko tersebut.

Hingga berita ini diterbitkan, petugas masih berupaya melakukan proses pemadaman di lokasi kejadian. Informasi sementara tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut, namun kerugian materi diperkirakan mencapai miliaran rupiah.

 

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

4 mins ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago