Categories: HeadlinesSekadau

Seorang Pria Ditemukan Tak Bernyawa di Depan Bank Mandiri Sekadau

Seorang Pria Ditemukan Tak Bernyawa di Depan Bank Mandiri Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Seorang pria yang diketahui bernama Hendianus (28) ditemukan tak bernyawa di depan Bank Mandiri Sekadau tepatnya di depan ruko di Jalan Merdeka Timur, Desa Mungguk, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Minggu (30/5/2021).

Warga asal Dusun Sengkarong, Desa Tapang Pulau, Kecamatan Belitang Hilir itu ditemukan dalam posisi telentang, menggunakan baju lengan panjang berwarna ungu, celana training hitam dan tas selempang warna hitam.

Penemuan mayat tersebut pun dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polres Sekadau, Iptu Anuar Syarifudin. Dia mengungkapkan, sekitar pukul 05.30 WIB seorang warga keluar loteng dan melihat seseorang tergeletak di samping rumahnya.

Warga tersebut sempat membangunkan ayahnya dan memberitahukan bahwa ada orang yang tergeletak di samping rumahnya, namun dia mengira orang tersebut mabuk.

“Kemudian warga tersebut memberitahu istri, ipar dan warga sekitar kemudian melaporkannya ke Polsek Sekadau Hilir,” ungkap Kasat Reskrim, Minggu 30 Mei 2021.

Menindaklanjuti temuan tersebut, Polisi kemudian bergerak cepat melakukan olah TKP, memasang Police Line serta membawa jenazah ke RSUD Sekadau untuk dilakukan Visum.

“Dari keterangan dokter, tengkuk belakang kepala mayat mengalami bengkak. Sedangkan hidung dan telinga kanan mengeluarkan darah,” ujar Kasat Reskrim.

Usai menemui pihak keluarga di RSUD Sekadau, Kasat Reskrim menyatakan bahwa pihaknya akan terus mendalami kasus ini, termasuk meminta keterangan saksi yang melihat korban terakhir kali.

Menurut keterangan dari pihak keluarga, Hendianus merupakan anak pertama dari dua bersaudara dan semasa hidupnya tidak pernah mengalami riwayat penyakit.

“Pihak keluarga menolak autopsi dan menyerahkan sepenuhnya kepada pihak berwajib dalam penanganan kasus ini,” terang Kasat Reskrim.

“Kepolisian juga berharap agar masyarakat tidak terpancing berita hoax seputar peristiwa ini, percayakan sepenuhnya kepada aparat berwenang,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofia Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

17 mins ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

44 mins ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

47 mins ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

3 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

11 hours ago