Categories: Sekadau

Pemilik Akun Facebook Palsu Atas Nama Bupati Sekadau Seorang Napi di Lapas Sintang

Pemilik Akun Facebook Palsu Atas Nama Bupati Sekadau Seorang Napi di Lapas Sintang

KalbarOnline, Sekadau – Polres Sekadau berhasil meringkus pelaku pemilik akun Facebook palsu yang mengatasnamakan Bupati Sekadau, Aron. Hal itu dibenarkan Kasat Reskrim Polres Sekadau, Iptu Anuar Syarifudin saat memimpin konferensi pers pengungkapan sejumlah kasus yang dilakukan Polres Sekadau, Jumat (28/5/2021).

Pengungkapan kasus tersebut, kata Kasat Reskrim, berawal saat petugas meminta saksi untuk memancing pemilik akun palsu yang sebelumnya menawarkan pekerjaan proyek dengan meminta uang sebesar sepuluh juta rupiah.

“Selanjutnya, petugas mendatangi lokasi pertemuan yang telah disepakati yakni Simpang Empat Kayu Lapis untuk mengantar uang dimaksud,” timpal Kasat Reskrim.

“Sesampainya di lokasi petugas menemukan DA (34). Ia mengaku disuruh suaminya untuk membantu temannya mengambil uang titipan tersebut. Suami DA dan temannya saat ini adalah napi di Lapas Sintang,” kata dia.

“Berdasarkan penyelidikan, diketahui bahwa pemilik akun Facebook palsu tersebut merupakan napi di Lapas Sintang berinisial CA. Setelah diinterogasi, pelaku mengakui perbuatannya tersebut,” pungkas Kasat Reskrim.

Kapolres mengatakan sementara ini yang pernah menjadi korban yang bersangkutan adalah Bupati Melawi dan Bupati Sintang.

“Termasuk Bupati Sekadau jadi korban,” terangnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

3 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

7 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

7 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

8 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

9 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

23 hours ago