Categories: Kayong Utara

Cegah Karhutla, Babinsa Teluk Batang Utara Jajaran Kodim 1203/Ktp Laksanakan Patroli dan Sosialisasi Bersama MPA

Cegah Karhutla, Babinsa Teluk Batang Utara Jajaran Kodim 1203/Ktp Laksanakan Patroli dan Sosialisasi Bersama MPA

KalbarOnline, Kayong Utara – Babinsa Teluk Batang Utara jajaran Kodim 1203/Ktp, Praka Andri melaksanakan patroli dan sosialisasi bersama Masyarakat Peduli Api (MPA) di  wilayah binaan guna mencegah Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

Kegiatan itu dilakukan di Dusun Karya Mulia RT/01, Desa Teluk Batang Utara, Kecamatan Teluk Batang, Kabupaten Kayong Utara, Selasa (25/5/2021).

Adapun sasaran patroli Karhutla sekaligus sosialisasi kali ini adalah lahan yang dianggap rawan terjadinya Karhutla yang tumbuhi rumput ilalang yang sangat mudah sekali terbakar pada musim kemarau.

“Sasaran ini kita anggap rawan dari Kebakaran Hutan dan Lahan,” ujar Praka Andri.

Praka Andri menyebutkan patroli dan sosialisasi karhutla ini intinya bertujuan mengajak masyarakat setempat untuk menjaga serta mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan di desa binaan.

Tak hanya itu Babinsa Teluk Batang Utara juga menyampaikan kepada warga akan bahaya apabila terjadi karhutla dengan menjelaskan tentang dampak kesehatan yang ditimbulkan dari kebakaran hutan dan lahan tersebut.

Sementara itu Sekretaris Desa Teluk Batang Utara, Muhammad Ali mengatakan kalau patroli dan sosialisasi ini memang harus rutin dilakukan dengan pihak-pihak terkait guna terjalinnya kebersamaan dan persamaan persepsi di lapangan.

“Dengan selalu melakukan koordinasi dalam mengatasi karhutla di desa kita ini,” ucapnya.

Hal ini dibenarkan oleh Pj. Danramil 1203-15/Tl. Batang, Serma Ariyanto A. Kamumu yang menyebut bahwasanya patroli dan sosialisasi karhutla di desa binaan memang harus rutin dilaksanakan untuk mengetahui sedini mungkin tentang kondisi sosial masyarakatnya.

“Dalam mensosialisasikan Karhutla diwilayah binaanya, sehingga mendapatkan data dan fakta sebagai penunjang mengatasinya,” tandasnya. (Adi LC/Pendim 1203)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

IMI Kalbar Awards, Motivasi Bagi Atlet dan Tokoh Pemerhati Otomotif

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara IMI Kalbar Award yang…

2 hours ago

Pemprov Siap Kurasi Event Ikanmas Masuk Kalender Event Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Kalbar, Windy Prihastrai membuka Ikanmas…

2 hours ago

Windy Apresiasi Sahabat Thalasemia Fakultas Kedokteran Untan Jadi Pendonor Darah Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Perhimpunan Orang Tua Penyandang Thalasemia Indonesia (POPTI) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

2 hours ago

Optimasi Lahan Dalam Menunjang Ketahanan Pangan Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Sektor pertanian mempunyai peranan yang sangat penting dalam membangun perekonomian nasional termasuk…

2 hours ago

Kolaborasi TP PKK Kalbar bersama DP3A dan Dinas Ketahanan Pangan Lakukan Aksi Nyata Gota Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka mendukung percepatan penurunan angka prevalensi stunting di Provinsi Kalbar, TP…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Lepas Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson bersama pihak terkait dan jajaran Forkopimda…

3 hours ago