Categories: Kapuas Hulu

Banjir di Putussibau – Kalis Mulai Surut: Kendaraan Roda Dua dan Empat Sudah Dapat Melintas

Banjir di Putussibau – Kalis Mulai Surut: Kendaraan Roda Dua dan Empat Sudah Dapat Melintas

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Banjir yang terjadi di ruas jalan nasional Kalis-Putussibau wilayah Kapuas Hulu mulai berangsur surut. Meski masih terdapat genangan air, namun kendaraan roda dua dan roda empat sudah dapat melintas.

“Debit air berangsur surut, kendaraan sudah bisa melintas, namun harus tetap berhati-hati karena masih ada genangan air,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas Hulu, Gunawan seperti dilansir KalbarOnline dari Antara Kalbar, Sabtu (22/5/2021).

Gunawan menyampaikan, banjir terjadi sejak Kamis (20/5/2021) dengan ketinggian air kurang lebih 70 centimeter, kemudian pada Jumat (21/5/2021) mencapai satu hingga 1,5 meter dan sempat membuat aktivitas pelintas dari arah Pontianak ke Putussibau dan sebaliknya lumpuh.

Menurut dia, banjir yang melanda Kecamatan Kalis dan Kecamatan Mentebah itu, selain merendam ruas jalan nasional juga merendam permukiman warga 11 desa di dua kecamatan tersebut.

“Saat ini kondisi air berangsur surut, namun masih berdampak terhadap aktivitas masyarakat,” ucap Gunawan.

Gunawan berujar, sampai saat ini masih dilakukan pendataan terhadap masyarakat terdampak banjir, terutama yang berdampak terhadap permukiman penduduk.

“Banjir yang terjadi itu akibatkan luapan Sungai Manday karena curah hujan cukup tinggi,” kata Gunawan.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

15 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

15 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

17 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

20 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

20 hours ago