Categories: Pontianak

Sahabat Bumi, Alfamart Tanam 15.000 Pohon untuk Indonesia

Sahabat Bumi, Alfamart Tanam 15.000 Pohon untuk Indonesia

KalbarOnline, Pontianak – PT Sumber Alfaria Trijaya, tbk pengelola jaringan ritel modern Alfamart menunjukkan kepeduliannya terhadap kelestarian lingkungan dalam peringatan Hari Bumi tahun ini. mengusung kampanye Alfagreen, program berkelanjutan Alfamart untuk lingkungan, sepanjang 2021 ini perusahaan menargetkan menanam sebanyak 15.000 bibit pohon di berbagai daerah.

Program Alfamart Sahabat Bumi tersebut ditandai dengan penanaman 1.500 bibit pohon bertepatan pada Hari Bumi 22 April ini yang dilaksanakan tersebar pada 12 kota/kabupaten di Indonesia.

Corporate Communication GM Alfamart Nur Rachman menjelaskan bahwa Alfamart Sahabat Bumi merupakan inisiasi perusahaan untuk menciptakan lingkungan yang lestari.

“Ada lima pilar CSR kita, salah satunya Alfagreen, yang tahun ini diwujudkan dengan menanam 15.000 bibit pohon yang juga sebagai simbolisasi jumlah toko kita,” terangnya.

Bibit pohon ditanam di beragam tempat seperti pinggir sungai, hutan kota, lahan rawan, jalan raya dan sebagainya. Pohon yang ditanam pun beragam seperti pohon buah, pohon pelindung, atau pohon produktif lainnya.

“Setidaknya melalui gerakan ini kita mulai usaha untuk memberi kesadaran pentingnya lingkungan asri yang minim polusi, terhindar dari bencana sekaligus memberi warisan yang berguna di masa mendatang,” tambah Nur Rachman.

Salah satunya adalah penaman 50 bibit pohon buah jambu dan 50 pohon pucuk merah di lingkungan Kampus Untan Pontianak dan sekitarnya, selain bisa memberikan kesan sejuk dan teduh, pohon yang diatanam bisa memberi manfaat tambahan bagi warga desa sekitar dengan buah dari pohon tersebut. Dalam kegiatan ini, Alfamart menggandeng komunitas pegiat lingkungan setempat sebagai mitra merawat dan pemanfaatan pohon yang ditanam.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

18 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

21 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

22 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

22 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

23 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

23 hours ago