Categories: Kapuas Hulu

Kapuas Hulu Dapat Program Kampung Semah

Kapuas Hulu Dapat Program Kampung Semah

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu mendapatkan program pengembangan ikan endemik berbasis lokal dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI. Di mana, Kapuas Hulu akan mendapatkan program pengembangan Kampung Semah.

Hal itu diketahui saat Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menerima kunjungan Kepala Balai Perikanan Air Tawar Mandiangin Kalimantan Selatan, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalimantan Barat dan Kepala Dinas Perikanan Kapuas Hulu di ruang Kantor Bupati (16/4/2021).

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalbar, Herti Herawati mengatakan Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia sudah memprogramkan pengembangan ikan endemik berbasis lokal. Oleh karena itu, ia mengusulkan pengembangan Kampung Semah di Kabupaten Kapuas Hulu.

“Program ini direncanakan dan akan dilaksanakan pada tahun ini dengan melakukan identifikasi terlebih dahulu terhadap lokasi yang akan dilaksanakan kegiatan,” ujarnya.

Untuk lokasi pembenihan pada tingkat awal program ini, kata Herti, akan dibangun instalasinya di Tanjung Lasa, Kecamatan Putussibau Utara. Hal ini atas pertimbangan kelompok pembudidayaan setempat sudah siap.

“Kita harapkan kelompok budidaya yang ditunjuk dapat menjadi pusat pembenihan ikan Semah yang nantinya akan di sebar ke kelompok-kelompok lainnya. Kawasan kampung budidaya ikan semah ini kedepannya tidak hanya berada di satu titik, namun bisa di lokasi lain yang potensial,” ujarnya.

Herty berharap, dengan adanya program ini, kelestarian ikan semah dapat terjaga. Agar jangan sampai hanya induk ikan semah semata yang banyak dijual keluar Kapuas Hulu. Lebih baik ikan Semah segar atau beku yang ukuran standar yang dijual.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, mengatakan, bahwa perhuluan Sungai Mendalam sangat dimungkinkan untuk dikembangkan ikan Semah. Hal ini dikarenakan di lokasi tersebut masih alami, tidak ada aktivitas penyetruman karena kearifan lokal masih berperan dalam menjaga sungai.

“Kawasan ini sangat potensial untuk dikembangkan sebagai kampung budidaya ikan Semah. Saya berharap hulu Sungai Mendalam ini dapat juga disurvei,” ujar Bupati.

Bupati juga menegaskan ada juga daerah lain yang cocok menjadi spot-spot untuk pembibitan dan pembenihan Ikan Semah seperti sungai Kalis, Hulu Kapuas serta Sungai Embaloh dan beberapa lainnya.

“Keanekaragaman tumbuh tumbuhan yang hidup dan berbuah di tepi sungai di kawasan ini cukup banyak, ini bisa menjadi suplai pakan alami untuk pengembangan Ikan Semah,” ujarnya.

Pada intinya, Bupati menyatakan dukungannya terhadap program kampung Semah. Ia meyakini program tersebut akan membawa manfaat untuk peningkatan ekonomi masyarakat serta pendapatan daerah.

“Saya menginstruksikan agar Dinas Perikanan Kapuas Hulu segera melengkapi administrasi atau MoU untuk merealisasikan program kampung Semah,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024 

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

2 hours ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

2 hours ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

2 hours ago

PTSL Dikenal Organisasi Internasional, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Kinerja Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Jakarta - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dijalankan Kementerian Agraria dan Tata…

3 hours ago

Makam Juang Mandor: Saksi Kekejaman Jepang yang Mengharukan

KalbarOnline, Landak - Pada suatu masa di masa lalu, terdapat sebuah desa yang menjadi saksi…

4 hours ago

Menelusuri Keindahan Budaya dan Adat di Rumah Betang Saham, Destinasi Wisata Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Kalimantan Barat, sebuah provinsi yang kaya akan keindahan alam dan keberagaman budaya,…

4 hours ago