Categories: Kapuas Hulu

Kapuas Hulu Dapat Program Kampung Semah

Kapuas Hulu Dapat Program Kampung Semah

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu mendapatkan program pengembangan ikan endemik berbasis lokal dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI. Di mana, Kapuas Hulu akan mendapatkan program pengembangan Kampung Semah.

Hal itu diketahui saat Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menerima kunjungan Kepala Balai Perikanan Air Tawar Mandiangin Kalimantan Selatan, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalimantan Barat dan Kepala Dinas Perikanan Kapuas Hulu di ruang Kantor Bupati (16/4/2021).

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalbar, Herti Herawati mengatakan Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia sudah memprogramkan pengembangan ikan endemik berbasis lokal. Oleh karena itu, ia mengusulkan pengembangan Kampung Semah di Kabupaten Kapuas Hulu.

“Program ini direncanakan dan akan dilaksanakan pada tahun ini dengan melakukan identifikasi terlebih dahulu terhadap lokasi yang akan dilaksanakan kegiatan,” ujarnya.

Untuk lokasi pembenihan pada tingkat awal program ini, kata Herti, akan dibangun instalasinya di Tanjung Lasa, Kecamatan Putussibau Utara. Hal ini atas pertimbangan kelompok pembudidayaan setempat sudah siap.

“Kita harapkan kelompok budidaya yang ditunjuk dapat menjadi pusat pembenihan ikan Semah yang nantinya akan di sebar ke kelompok-kelompok lainnya. Kawasan kampung budidaya ikan semah ini kedepannya tidak hanya berada di satu titik, namun bisa di lokasi lain yang potensial,” ujarnya.

Herty berharap, dengan adanya program ini, kelestarian ikan semah dapat terjaga. Agar jangan sampai hanya induk ikan semah semata yang banyak dijual keluar Kapuas Hulu. Lebih baik ikan Semah segar atau beku yang ukuran standar yang dijual.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, mengatakan, bahwa perhuluan Sungai Mendalam sangat dimungkinkan untuk dikembangkan ikan Semah. Hal ini dikarenakan di lokasi tersebut masih alami, tidak ada aktivitas penyetruman karena kearifan lokal masih berperan dalam menjaga sungai.

“Kawasan ini sangat potensial untuk dikembangkan sebagai kampung budidaya ikan Semah. Saya berharap hulu Sungai Mendalam ini dapat juga disurvei,” ujar Bupati.

Bupati juga menegaskan ada juga daerah lain yang cocok menjadi spot-spot untuk pembibitan dan pembenihan Ikan Semah seperti sungai Kalis, Hulu Kapuas serta Sungai Embaloh dan beberapa lainnya.

“Keanekaragaman tumbuh tumbuhan yang hidup dan berbuah di tepi sungai di kawasan ini cukup banyak, ini bisa menjadi suplai pakan alami untuk pengembangan Ikan Semah,” ujarnya.

Pada intinya, Bupati menyatakan dukungannya terhadap program kampung Semah. Ia meyakini program tersebut akan membawa manfaat untuk peningkatan ekonomi masyarakat serta pendapatan daerah.

“Saya menginstruksikan agar Dinas Perikanan Kapuas Hulu segera melengkapi administrasi atau MoU untuk merealisasikan program kampung Semah,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

6 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

9 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

10 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

10 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

11 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

11 hours ago