Categories: Sambas

Suhaimi Tiga Hari Tak Kunjung Kembali

Suhaimi Tiga Hari Tak Kunjung Kembali

KalbarOnline, Sambas – Seorang warga Desa Kuala Selakau, Kecamatan Selakau, Kabupaten Sambas bernama Suhaimi (65) dilaporkan belum kembali sejak Jumat (16/4/2021). Korban berpamitan untuk mencari ikan (merawai).

Kepala Basarnas Pontianak, Yopi Haryadi mengatakan, saat ini sudah memasuki hari ke tiga hilangnya korban.

“Kami mendapatkan laporan tersebut tadi siang bahwa korban sudah hilang sejak tiga hari yang lalu (16/4/2021). Jadi saat ini sudah hari ketiga (hilangnya korban),” ungkap Yopi, Minggu (18/4/2021).

Yopi menambahkan hilangnya korban saat mencari ikan di sekitar tempat tinggalnya.

“Informasi yang diterima, pagi hari korban berpamitan hendak mencari ikan dengan cara merawai di sekitar Pesisir Pantai (Hutan Nipah) Kecamatan Selakau, Kabupaten Sambas atau masih di sekitar kediamannya, keluarga korban tidak menaruh curiga karena korban sudah biasa mencari ikan di daerah tersebut. Namun kecurigaan muncul sebab hingga petang korban tidak juga kembali,” kata dia.

Masih menurut Yopi, hilangnya korban sempat dilakukan pencarian oleh keluarga dan aparat desa terkait.

“Sebelumnya pencarian mandiri sudah dilakukan oleh aparat desa dan keluarga korban di sekitar tempat korban biasa merawai (mencari ikan) namun korban tidak ditemukan,” kata dia.

Tim Rescue melakukan pencarian di lokasi hilangnya korban

“Tim rescue kami dari pos SAR Sintete sudah menuju ke lokasi diduga hilangnya korban tersebut untuk selanjutnya akan melakukan pencarian bersama unsur lainnya,” tutup Yopi.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pemkab Ketapang Selenggarakan Upacara Peringatan Hardiknas 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang yang diwakili Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi memimpin…

14 mins ago

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

9 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

13 hours ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

13 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Buka Bimbingan Manasik Haji Tahun 2024 di Masjid Al-Ikhlas

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka Acara Bimbingan Manasik Haji…

13 hours ago

Akhiri Masa Tugas, Pj Wali Kota Ani Sofian Ajak ASN Teladani Jejak Mulyadi

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengajak ASN di lingkup Pemerintah Kota…

14 hours ago