Categories: HeadlinesPontianak

Ria Norsan Sampaikan Belasungkawa Atas Wafatnya Ibunda Sutarmidji

Ria Norsan Sampaikan Belasungkawa Atas Wafatnya Ibunda Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak – Innalillahi Wainnalillahi Rodjiun, kabar duka datang dari keluarga besar Gubernur Kalbar Sutarmidji dan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Mulyadi, ibunda tercinta, Hj Djaedah binti Said Lajim telah meninggal dunia pada Sabtu (17/4/2021).

Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan menyampaikan ucapan belasungkawa atas wafatnya ibunda Djaedah, orang tua dari Gubernur Kalbar Sutarmidji dan Sekda Kota Pontianak Mulyadi. Hal itu disampaikan Norsan usai menghadiri pemakaman ibu orang nomor satu di Kalbar itu, di TPU Gang Merak, Kelurahan Mariana, Kota Pontianak, Sabtu sore tadi.

Ria Norsan meminta agar semua pihak mendoakan Ibunda Gubernur Kalbar husnul khatimah dan diterima seluruh amal ibadah serta ditempatkan di surga-Nya.

“Kami sekeluarga dan seluruh jajaran Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat turut berdukacita atas meninggalnya Ibunda Gubernur Kalbar Sutarmidji,” ucap Ria Norsan.

Diketahui, Hj. Djaedah dimakamkan di TPU Gang Merak, Kelurahan Mariana, Kota Pontianak, Sabtu sore tadi. Almarhumah dimakamkan bersebelahan dengan makam almarhum suaminya, H.M Tahir Bin Abu Bakar yang wafat lebih dulu pada 2017 lalu.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

19 hours ago