Categories: HeadlinesSekadau

KPU Tetapkan Aron-Subandrio Pemenang Pilkada Sekadau 2020

KPU Tetapkan Aron-Subandrio Pemenang Pilkada Sekadau 2020

KalbarOnline, Sekadau – KPU Sekadau resmi menetapkan pasangan Aron-Subandrio sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih pada Pilkada Sekadau 2020 dalam rapat pleno terbuka yang digelar di halaman Kantor KPU Sekadau, Kamis (15/4/2021) malam. Keduanya resmi ditetapkan berdasarkan Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sekadau Nomor 9/PL.02.7-Kpt/6109/KPU-Kab/IV/2021.

Ketua KPU Sekadau, Drianus Saban mengatakan, penetapan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih ini dilakukan berdasarkan putusan Mahkamah Konstitusi nomor 12/PHP.BUP-XIX/2021 yakni Penghitungan Suara Ulang untuk seluruh TPS di Kecamatan Belitang Hilir, yang mana telah dilaksanakan pihaknya mulai dari tanggal 12 – 14 April.

“Dan hari ini tanggal 15 April kami telah melakukan rapat pleno penetapan dimulai dari rekapitulasi di tingkat kecamatan, tingkat kabupaten yang kami laksanakan pada pukul 15.00 WIB sore tadi,” ujarnya.

Berdasarkan berita acara dan SK yang dibacakan, pasangan Aron-Subandrio memperoleh sebanyak 57.948 suara sah atau sebesar 50,7 persen dari total suara sah. Sementara paslon petahana, Rupinus-Aloysius meraup suara sebanyak 56.428 suara atau 49,3 persen. Dengan demikian, paslon nomor urut 01 Aron-Subandrio unggul dengan selisih sebanyak 1.520 suara dari paslon nomor urut 02 Rupinus-Aloysius.

Rapat pleno penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih ini dihadiri oleh Ketua KPU Sekadau dan jajaran Komisioner KPU Sekadau, Bawaslu Sekadau, tim supervisi KPU RI dan Bawaslu RI, perwakilan KPU dan Bawaslu Kalbar, Pj Sekda Sekadau, Wakil Ketua DPRD Sekadau, Kapolres Sekadau, pasangan Aron-Subandrio serta gabungan partai politik pengusung pasangan Aron-Subandrio.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

59 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

1 hour ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

1 hour ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

1 hour ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

6 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago