Pontianak Tiadakan Perayaan Cap Go Meh

Pontianak Tiadakan Perayaan Cap Go Meh

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono, yang juga selaku Ketua Satgas Covid-19 Kota Pontianak, menyatakan perayaan Cap Go Meh Tahun 2022 akan ditiadakan lantaran adanya peningkatan kasus Covid-19.

“Tak hanya itu, malam perayaan Imlek 2573 yang biasanya dimeriahkan dengan pesta kembang api juga ditiadakan. Kebijakan itu kami lakukan untuk mencegah terjadinya kerumunan yang berpotensi menyababkan munculnya kluster-kluster baru sebaran Covid-19,” tuturnya, Selasa (25/1/2022).

Baca Juga :  Dua Rumah di Hangus Dilalap Si Jago Merah di Pontianak
Pontianak Tiadakan Perayaan Cap Go Meh
Potret Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono (Foto: Prokopim)

Namun, masyarakat tetap diperbolehkan untuk ibadah di klenteng dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Selain itu, Edi juga mengimbau warga yang merayakan Imlek untuk merayakannya secara lebih sederhana pasalnya acara atau kegiatan yang sifatnya mengumpulkan orang banyak memang tidak diperkenankan di tengah kondisi pandemi Covid-19.

Baca Juga :  Panic Buying Sebabkan Gas Melon Langka di Beberapa Wilayah Kalbar, Pertamina Bakal Turun Kroscek

“Nantinya pihaknya bersama personil TNI/Polri akan melakukan pengamanan di rumah-rumah ibadah pada Hari Raya Imlek agar pelaksanaan ibadah tetap berjalan aman dan kondusif. Perayaan di masa pandemi tentu sangat riskan terjadinya penambahan jumlah orang yang terkonfirmasi Covid-19, karena itu kami berupaya mengantisipasi hal tersebut,” imbuhnya. (J)

Comment