Categories: Sekadau

PSU Pilkada Sekadau Dibagi Jadi Empat Panel

PSU Pilkada Sekadau Dibagi Jadi Empat Panel

KalbarOnline, Sekadau – Penghitungan surat suara ulang (PSSU) di Kabupaten Sekadau resmi digelar, Senin (12/4/2021). Pelaksanaan PSU ini sesuai dengan perintah Mahkamah Konstitusi kepada Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sekadau untuk melakukan Penghitungan Suara Ulang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sekadau tahun 2020 di seluruh TPS pada Kecamatan Belitang Hilir dalam tenggang waktu paling lama 30 (tiga puluh) hari kerja sejak diucapkannya putusan Mahkamah.

Adapun dalam pelaksanaannya, dibagi menjadi empat panel. Di mana, masing-masing panel terdiri dari empat orang petugas. Penghitungan suara pun dimulai dari membuka kotak suara dari TPS setiap desa di Kecamatan Belitang Hilir yang disaksikan oleh para saksi-saksi.

Penghitungan tersebut selanjutnya disalin ke formulir C Hasil Ulang-KWK masing-masing TPS ke formulir C Hasil Salinan Ulang-KWK dan diserahkan kepada masing-masing saksi pasangan calon serta Bawaslu Kabupaten Sekadau.

Dilanjutkan dengan mengumumkan C Hasil Salinan Ulang-KWK di tempat yang mudah diakses oleh masyarakat selama tujuh hari.

KPU Sekadau sendiri, menyajikan rekapitulasi hasil penghitungan suara ulang di tingkat kecamatan berdasarkan formulir C Hasil Ulang-KWK dan kemudian dituangkan ke dalam formulir model D Hasil Kecamatan Ulang-KWK secara simultan dengan penghitungan suara ulang berdasarkan urutan desa.

Setelahnya, KPU Sekadau akan melakukan rekapitulasi di tingkat kabupaten. Di mana, tahapan-tahapan nantinya akan dilaksanakan dalam rentang waktu 13-21 April 2021.

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline
Tags: Sekadau

Recent Posts

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofia Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

11 mins ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

39 mins ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

42 mins ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

3 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

11 hours ago