Categories: Sekadau

Polres Sekadau Siapkan Agenda Pengamanan Jelang Penghitungan Suara Ulang

Polres Sekadau Siapkan Agenda Pengamanan Jelang Penghitungan Suara Ulang

KalbarOnline, Sekadau – KPU Kabupaten Sekadau menggelar sosialisasi penghitungan suara ulang pasca putusan Mahkamah Konstitusi dalam Pilkada Bupati dan Wakil Bupati, Senin 5 April 2021.

Kegiatan yang berlangsung di aula Hotel Pondok Indah tersebut membahas tahapan, teknis, kesiapan logistik serta anggaran maupun tatacara penghitungan suara ulang.

Mewakili Kapolres Sekadau, Kabag Ops Kompol M. Aminuddin mengatakan bahwa agenda pengamanan merupakan langkah Kepolisian dalam mendukung suksesnya penghitungan suara ulang.

“Selaku garda terdepan dalam pengamanan, Polres Sekadau akan berupaya semaksimal mungkin agar proses penghitungan suara ulang tersebut berjalan dengan lancar,” ungkapnya.

Disampaikannya pula, Polres Sekadau telah memperketat pengamanan di kantor KPU sebagai upaya preventif, mengantisipasi segala kemungkinan yang bisa saja terjadi.

Untuk mewujudkan Pilkada damai, harap Kabag Ops, perlu dukungan seluruh pihak untuk mempertahankan stabilitas kamtibmas tetap kondusif seperti sekarang ini.

“Apapun hasil dari pemungutan suara ulang nanti bisa diterima oleh pendukung, simpatisan dan seluruh lapisan masyarakat untuk mewujudkan kondusifitas yang diinginkan,” pungkas Kabag Ops.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Terbang ke Jakarta, Sekda Kapuas Hulu Rapat Bersama Dirjen Kemendagri, Bahas Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa

KalbarOnline, Jakarta - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri rapat koordinasi dan konsultasi…

3 mins ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Pemuda Ambil Bagian Turunkan Angka Stunting Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalbar, Harisson mengapresiasi niat baik dan usaha dari para…

17 mins ago

Pj Gubernur Harisson Pimpin Rapat Gerakan Orang Tua Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson memimpin rapat Gerakan Orang Tua…

17 mins ago

Pj Wali Kota Imbau Sekolah Gelar Acara Perpisahan Secara Sederhana

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengimbau sekolah-sekolah khususnya SD dan SMP…

40 mins ago

RSUD SSMA Berikan Edukasi Pentingnya Lansia Berolahraga

KalbarOnline, Pontianak - Menentukan olahraga atau aktivitas fisik untuk lanjut usia (lansia) tidak dapat disamakan…

42 mins ago

Pusat Minta Daerah Optimal Realisasikan APBD Kendalikan Inflasi

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengikuti Rapat Koordinasi Perkembangan Inflasi Daerah yang…

54 mins ago