Categories: Sambas

Kompak, Satgas Pamtas 642 Karya Bhakti Bersama Warga

Kompak, Satgas Pamtas 642 Karya Bhakti Bersama Warga

KalbarOnline, Sambas – Kompak, personel Satgas Pamtas Yonif 642/Kapuas, Pos Sei Bening bersama masyarakat melaksanakan karya bhakti perbaikan jalan di Dusun Air Bening, Desa Sungai Bening, Kecamatan Sajingan Besar, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat.

Karya bhakti penambalan jalan tersebut, kata Serka Dhanang Danpos Sei Bening, dilakukan agar jalan yang rusak dan berlubang menjadi lebih baik, sehingga nyaman dilalui warga saat beraktivitas sehari-hari.

“Dengan karya bhakti ini, kita ingin turut serta dalam pembangunan desa, meningkatkan semangat gotong royong warga sehingga Desa Sei Bening semakin lebih baik lagi ke depannya,” ungkap Danpos.

Di tempat terpisah, Dansatgas Pamtas Yonif 642/Kps, Letkol Inf Alim Mustofa di Pos Kotis Entikong, Sanggau mengatakan, hasil pengamatan dilokasi, sejumlah personel Satgas Pamtas terjun langsung membantu warga melaksanakan karya bhakti memperbaiki jalan.

Lanjut dikatakan Dansatgas, kegiatan tersebut merupakan salah satu wujud nyata kepedulian Satgas Pamtas di daerah penugasan.

“Selain itu juga, harus bermanfaat di tengah-tengah masyarakat. Sehingga Kemanunggalan TNI dengan rakyat semakin erat,” terang Dansatgas. (Pendam XII/Tpr)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

7 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

7 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

7 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

7 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

7 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

8 hours ago