Categories: Sekadau

Yonko 465 Paskhas dan IPSI Bersinergi Majukan Pencak Silat

Yonko 465 Paskhas dan IPSI Bersinergi Majukan Pencak Silat

KalbarOnline, Kubu Raya – Pengurus Ikatan Pencak Silat (IPSI) Provinsi Kalimantan Barat membuat perjanjian kerjasama bersama Batalyon Komando 465 Paskhas/Brajamusti atau Yonko 465 Paskhas untuk memajukan olahraga pencak silat di Kalimantan Barat saat ini.

Komitmen tersebut tertuang dalam 4 (empat) point kesepakatan yakni Yonko 465 Paskhas Brajamusti mendukung pelestarian pencak silat sebagai budaya bangsa. Selain itu Yonko 465 Paskhas Brajamusti juga mendukung setiap kegitaan pencak silat Pengurus Provinsi IPSI Kalimantan Barat, baik kegiatan seni budaya dan prestasi olahraga dengan memfasilitasi tempat pelaksanaan dan event kegiatan diselenggarakan di lingkungan Yonko 465 Paskhas Brajamusti.

Di sisi lain Yonko 465 Paskhas Brajamusti juga mendukung pembinaan disiplin, karakter dan mental bela negara kepada seluruh anggota perguruan pencak silat yang berada dibawah naungan Pengprov IPSI Kalimantan Barat.

“Harapan kami agar lebih meningkat lagi prestasi dari atlet IPSI, sehingga kami mambantu semaksimal mungkin demi peningkatan prestasi atlet,” kata Komandan Batalyon Komando 465 Paskhas, Letkol Pas Jhoni Imanuel L di Markas Yonko 465 Paskhas Brajamusti, Kabupaten Kubu Raya, Kalbar, Kamis pagi (1/4/2021).

Sementara itu Ketua Harian IPSI Kalimantan Barat, Rustammy Atmo menjelaskan, bahwa Pengprov IPSI Kalimantan Barat siap mendukung kegiatan yang dilaksanakan oleh Yonko 465 Paskhas Brajamusti dalam rangka pembinaan tetorial di seluruh Kalbar.

Diharapkan melalui kerjasama ini, pembentukan fisik atlet IPSI juga bisa dilakukan maksimal, sebagaimna fisik yang dimiliki personel TNI sehingga pencak silat Kalbar mampu bersaing dengan di daerah lain.

“Apapun yang dipunyai Paskhas, fasilitas yang ada merupakan salah satu sarana penunjang untuk meningkatkan prestasi, karena itu juga salah satu program kita, karena selama ini kita kan stagnan,” ujar Rustammy Atmo.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

26 mins ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

31 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

42 mins ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

19 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

22 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

23 hours ago