Categories: Ketapang

Sekwan Ingatkan Pegawai Sekretariat DPRD Ketapang Jangan Menunda Pekerjaan

Sekwan Ingatkan Pegawai Sekretariat DPRD Ketapang Jangan Menunda Pekerjaan

KalbarOnline, Ketapang – Menindaklanjuti arahan Bupati Ketapang, Martin Rantan di acara penyampaian hasil evaluasi penilaian kinerja pelayanan publik oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI (Kemenpan RB), Sekertaris DPRD Ketapang, Maryadi Asmu’ie melakukan rapat bersama staf.

Maryadi mengatakan, rapat staf dilakukan agar Kabag dan Kasubag, serta seluruh Pegawai Negeri Sipil dan tenaga kontrak di lingkungan DPRD dapat memberikan pelayanan terbaik kepada semua pihak, di mana ia berharap bekerja dalam konteks organisasi, bukan bekerja sendiri-sendiri.

“Semua pihak diharapkan saling bersinergi, sehingga tugas pokok dan fungsi dapat berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” pinta Maryadi, Selasa (30/3/2021).

Untuk itu, Maryadi pun mengimbau apabila menghadapi masalah, segera melakukan koordinasi dengan unit terkait, sehingga dapat cepat diselesaikan.

“Prinsipnya tidak ada tugas dan pekerjaan yang tidak bisa diselesai kan, selama kita bersungguh-sungguh untuk menyelesaikannya. Jangan menunda-nunda pekerjaan,” tegas Maryadi.

Maryadi mengingatkan, bahwa semua tugas yang diemban sudah terbagi habis, menurutnya masing-masing sudah diberi tanggung jawab terhadap tugas pokok dan fungsi. Oleh karena itu, dirinya berharap semuanya harus menunjukkan kinerja terbaik, sehingga OPD Sekretariat DPRD akan menghasilkan kinerja yang baik pula.

Pada kesempatan tersebut, Maryadi juga sempat menyampaikan tentang program ketahanan pangan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Ketapang dengan membangun kawasan Food Estate di Teluk Keluang, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS), yang sejalan dengan program pemerintah pusat, yakni untuk menciptakan ketahanan pangan di daerah. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

43 mins ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

43 mins ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

4 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

4 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

4 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

5 hours ago