Categories: Kabar

Tinjau Pelaksanaan TMMD di Kapuas, Pangdam XII/Tpr Apresiasi Antusias Masyarakat

Tinjau Pelaksanaan TMMD di Kapuas, Pangdam XII/Tpr Apresiasi Antusias Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas –Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad meninjau pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 oleh Kodim 1011/Kuala Kapuas di Desa Saka Lagun, Kecamatan Pulau Petak, Kabupaten Kapuas, Senin (29/3/2021).

Ikut serta dalam peninjauan, Kapolda Kalteng Irjen Pol. Dedi Prasetyo, Asops Kasdam XII/Tpr Kolonel Inf Asep Sukarna, Pa Ahli Pangdam Bid Humaniter Kolonel Inf Patar Panggabean, Kasiter 102/Pjg, Kolonel Inf M. Albar dan Wakil Bupati Kapuas HM. Nafiah Ibnor.

Dengan menggunakan helikopter, kedatangan Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad selaku Pengendali Kegiatan Operasional (PKO) dilokasi TMMD disambut langsung oleh Dansatgas TMMD, Letkol Inf Ary Bayu Saputro.

Pangdam XII/Tpr dalam kesempatan tersebut menerima paparan secara umum perkembangan pelaksanaan TMMD ke-110 oleh Dansatgas TMMD dilanjutkan meninjau pelaksanaan semenisasi jalan sepanjang 1200 Meter oleh Satgas TMMD bersama dengan masyarakat.

Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad saat memberikan keterangan mengapresiasi antusias masyarakat dalam membantu Satgas TMMD.

“Sangat bagus sekali sehingga kemanunggalan TNI-Rakyat bisa terlihat dan terwujud, semoga dengan adanya kegiatan ini bisa membantu Pemda untuk mensejahterakan masyarakat di Kapuas,” puji Pangdam.

Pangdam XII/Tpr mengaku sangat puas dengan kinerja Satgas TMMD Kodim 1011/Klk yang sudah bekerja dengan maksimal dalam melaksanakan pekerjaan fisik maupun non fisik.

“Terimakasih kepada  Pemda yang telah  memberikan suport dengan adanya TMMD ini, dari hasil yang  dilaksanakan TMMD ini masyarakat supaya ikut merawat semua hasil pembangunan fisik yang telah dikerjakan,” harap Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad.

Senada dengan Pangdam XII/Tpr, Wakil Bupati Kapuas HM. Nafiah Ibnor berharap, seluruh program TMMD berkesan dan bermanfaat bagi warga sekitar dan agar nantinya masyarakat dapat merawat hasil TMMD.

Disela peninjauan, Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad memberikan bantuan berupa APD dan Vitamin kepada petugas Pos PPKM skala mikro Desa Saka Lagun. Bantuan diserahkan kepada Kepala Desa Saka Lagun, Bapak Zulkifli. (Pendam XII/Tpr)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mendagri Imbau Kepala Daerah Lakukan Kerja Sama Pemberitaan dengan PWI, Demi Wujudkan Pilkada Damai 2024

KalbarOnline, Jakarta - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Muhammad Tito Karnavian menerbitkan Surat Edaran (SE)…

1 hour ago

Suami Ancam Jual Istri Hingga Melakukan Kekerasan Terhadap Anak dan Mertua

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang wanita berinisial RR (35 tahun) melaporkan suaminya AT (36 tahun)…

1 hour ago

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

7 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

8 hours ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

8 hours ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

8 hours ago