Categories: Kapuas Hulu

Mantapkan Dukungan dan Koordinasi, KONI Kapuas Hulu Sowan ke Bupati dan Wakil Bupati

Mantapkan Dukungan dan Koordinasi, KONI Kapuas Hulu Sowan ke Bupati dan Wakil Bupati

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Guna memantapkan dukungan untuk pembinaan sekaligus meningkatkan serta memantapkan prestasi atlet di setiap cabang olahraga, pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan silaturahmi dengan Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan dan Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat. Kedatangan para pengurus KONI ini diterima langsung Bupati dan Wakil Bupati, Senin (30/3/2021)

Beragam persoalan dibahas dalam pertemuan itu. Di antaranya mengenai kepengurusan KONI Kapuas Hulu 2019 – 2023 dan menyampaikan program kerja maupun prestasi atlet di masing-masing cabang olahraga serta menyampaikan agenda cabang olahraga di even Porprov yang rencananya akan dilaksanakan tahun 2022 mendatang.

“Kita sampaikan juga prestasi atlet serta peringkat Kapuas Hulu pada Porprov 2018,” ujar Ketua KONI Kapuas Hulu, Sadiq Asdhar Khan.

Dalam kesempatan itu tampak hadir Sekretaris Umum KONI Kapuas Hulu Mohlis dan beberapa pengurus KONI lainnya. Pertemuan di ruang kerja Bupati Kapuas Hulu Hulu itu berlangsung dengan suasana santai dan penuh keakraban. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

2 mins ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

6 mins ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

1 hour ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

2 hours ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

2 hours ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

4 hours ago