Categories: HeadlinesKapuas Hulu

Bupati Fransiskus Diaan Jalani Vaksinasi Dosis Kedua

Bupati Fransiskus Diaan Jalani Vaksinasi Dosis Kedua

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Penyuntikan vaksin covid-19 tahap kedua dosis kedua untuk pelayan publik di Kapuas Hulu masih berlangsung. Di waktu bersamaan, Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan juga menjalani vaksinasi dosis kedua di Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu, Jumat (26/3/2021).

Ditemui usai menjalani vaksin, Bupati Fransiskus mengaku tidak merasakan efek yang berbeda, baik saat vaksinasi pertama maupun vaksinasi tahap kedua ini.

“Saya tidak merasakan efek negatif. Jadi ini perlu kita sampaikan kepada masyarakat, kita wajib mensukseskan program vaksinasi agar kita bebas dari Pandemi,” ucap Bupati Fransiskus

Dikatakan Bupati, para tenaga kesehatan dan pelayan publik telah lebih dulu menerima suntikan vaksin covid-19, ini sebagai contoh bahwa vaksin tersebut sehat, aman dan halal.

“Kita harapkan upaya sosialisasi terus digencarkan, kepada masyarakat di masa pandemi, Covid-19, seluruh kepala daerah se Indonesia wajib mensosialisasikan, kita bekerja keras menangani pandemi Covid-19.

Bupati Fransiskus juga mengingatkan masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan Covid-19, dengan 5M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumuman dan mengurangi mobilitas. “Kemudian selalu terapkan perilaku hidup bersih dan sehat,” pesannya.

Selain Bupati, tenaga kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu juga menyuntikkan vaksin untuk pelayan publik lainnya di Kabupaten Kapuas Hulu.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

7 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

10 hours ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

10 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Buka Bimbingan Manasik Haji Tahun 2024 di Masjid Al-Ikhlas

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka Acara Bimbingan Manasik Haji…

10 hours ago

Akhiri Masa Tugas, Pj Wali Kota Ani Sofian Ajak ASN Teladani Jejak Mulyadi

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengajak ASN di lingkup Pemerintah Kota…

12 hours ago

Status Kepemilikan Gedung Perbasi Resmi Kembali ke Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Kejelasan status pengelolaan Gedung Persatuan Basket Indonesia (Perbasi) Kota Pontianak di Jalan…

12 hours ago