Categories: Kapuas Hulu

Satgas Covid-19 Perbatasan di Kapuas Hulu Manfaatkan Klinik PLBN Badau untuk Ruang Isolasi PMI

Satgas Covid-19 Perbatasan di Kapuas Hulu Manfaatkan Klinik PLBN Badau untuk Ruang Isolasi PMI

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Seiring dengan adanya Surat Keputusan Gubernur Kalimantan Barat nomor 250/BPPD/2021 tentang pembentukan Satgas khusus penanganan Covid-19 di perbatasan provinsi Kalbar. Satgas Covid-19 Perbatasan juga dibentuk di Kapuas Hulu pasalnya terdapat Pintu Lintas Batas Negara Republik Indonesia – Malaysia di Kecamatan Badau, Kapuas Hulu.

Satgas Covid-19 Perbatasan di Kapuas Hulu pun melakukan pertemuan di Badau yang melibatkan petugas dari instansi vertikal PLBN Badau, Muspika Badau, Satgas Pamtas, Puskesmas dan RSB Badau, BPBD, BPPD serta Dinkes Kapuas Hulu.

Kepala BPBD Kapuas Hulu, Gunawan mengatakan pertemuan tersebut menindaklanjuti hasil koordinasi beberapa OPD teknis bersama Bupati dan Wabup Kapuas Hulu beberapa waktu lalu. Hasil koordinasi sudah menyepakati beberapa hal, salah satunya tentang ruang isolasi. Di mana, kata dia, ruang isolasi tersebut memiliki daya tampung kurang lebih 30 orang.

“Sementara ini ruang isolasi masih menggunakan yang ada di klinik di PLBN. Kalau ada lonjakan maka akan difungsikan beberapa bangunan kosong di sekitar PLBN itu,” terang Gunawan, rabu (24/3/2021).

Gunawan menjelaskan bahwa fokus Satgas Covid-19 perbatasan adalah terkait dengan pekerja imigran Indonesia yang akan dipulangkan dari Malaysia. Fokus pemulangan memang di Aruk dan Entikong, namun Badau ada kemungkinan jadi jalur kepulangan tersebut.

“Sebab itu perlu diantisipasi kepulangan para imigran itu baik dari jalur resmi ataupun tak resmi,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

2 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

2 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

4 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

4 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

7 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

7 hours ago