Categories: Ketapang

Pemkab Ketapang Ikuti Dialog Publik Dorong Percepatan Pemanfaatan Satu Data

Pemkab Ketapang Ikuti Dialog Publik Dorong Percepatan Pemanfaatan Satu Data

KalbarOnline, Ketapang – Pemerintah Kabupaten Ketapang mengikuti dialog publik dalam rangka mendorong percepatan pemanfaatan satu data sebagai kunci perbaikan tata kelola data dan informasi menuju pemerintahan terbuka dan fokus pembangunan di Kalimantan Barat.

Dialog publik tersebut diselenggarakan oleh Komisi Informasi Provinsi Kalimantan Barat bersama Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dan dilaksanakan secara virtual dan diikuti oleh Sekretaris Bappeda bersama para Kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah), di ruang Rapat Utama Kantor Bupati Ketapang, Kamis (25/3/2021).

Adapun yang menjadi pembahasan adalah bagaimana cara menginput serta menganalisis seluruh data secara tepat dan akurat agar bisa menjadi satu data yang bisa di akses dengan mudah oleh seluruh masyarakat, baik yang berada di wilayah Kalimantan Barat maupun di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Selanjutnya, dilakukan diskusi secara virtual pula antara Pemerintah Kabupaten Ketapang dengan Komisi Informasi Provinsi Kalimantan Barat dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat serta seluruh undangan dan narasumber.

Selain Pemkab Ketapang, acara ini juga diikuti Forkopimda, Bupati dan Walikota, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) provinsi, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten/Kota, Instansi Vertikal/BUMN/BUMD, PPID kabupaten/kota, PPID Sekretariat DPRD Provinsi/Kabupaten/Kota, Universitas dan akademisi, Organisasi politik/keagamaan/profesi/kepemudaan/kemasyarakatan/tokoh masyarakat/perusahaan serta media cetak/elektronik di wilayah Provinsi Kalimantan Barat.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

13 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

13 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

15 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

16 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

18 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

18 hours ago