Categories: HeadlinesPontianak

Windy Optimis Vaksinasi Covid-19 Bangkitkan Sektor Pariwisata Kalbar

Windy Optimis Vaksinasi Covid-19 Bangkitkan Sektor Pariwisata Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 321 pelaku usaha pariwisata di Provinsi Kalimantan Barat menjalani vaksinasi Covid-19 tahap pertama, Rabu (17/3/2021).

“Hari ini yang divaksin ada 321 orang pelaku usaha pariwisata,” ujar Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kalbar, Windy Prihastari.

Vaksinasi Covid-19 terhadap pelaku usaha pariwisata ini ditegaskan Windy, sebagai upaya membangkitkan dan memulihkan sektor pariwasata Kalbar yang turut terdampak pandemi Covid-19. Meski sudah menjalani vaksinasi, Windy berpesan kepada seluruh pelaku usaha pariwisata di Kalbar untuk tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan.

“Kita optimis pariwisata Kalbar akan kembali pulih. Setelah divaksin ini harus tetap disiplin terhadap protokol kesehatan, bukan malah kendor. Surat Edaran Gubernur yang sudah kita sampaikan ke kabupaten/kota adalah SOP pelaksanakan protokol kesehatan di setiap destinasi di Kalbar. Ditambah dengan adanya vaksinasi ini semoga para pelaku usaha pariwisata Kalbar ini terus semangat,” imbuhnya.

Pelaksanaan vaksinasi terhadap pelaku usaha pariwisata sendiri akan dilakukan dalam beberapa tahap. Di mana, berdasarkan data yang didapat Disporapar Kalbar dari PHRI, ASITA dan HPI, ada sekitar 1500 pelaku usaha pariwisata. Pada pelaksanaan vaksinasi terhadap para pelaku usaha pariwisata ini dilaksanakan bersamaan dengan vaksinasi terhadap 110 atlet, pelatih maupun asisten pelatih yang akan berangkat pada pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) di Papua.

“Nanti akan terus didata lagi, karena data yang sudah masuk ada sekitar 1500-an pelaku usaha pariwisata. Sedangkan untuk atlet, kita dahulukan atlet yang akan berangkat pada pelaksanaan PON di Papua untuk penyuntikan tahap pertama,” kata Windy.

Vaksinasi menjadi salah satu faktor yang membuat Kalbar optimis menyambut wisatawan, baik lokal maupuan wisatawan dari negara tetangga seperti Malaysia. Selain pelaksanaan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 di tempat-tempat wisata, vaksinasi terhadap pelaku usaha pariwisata dinilai penting. Dengan demikian, para pelaku usaha bisa lebih optimis bahwa industri pariwisata bisa bangkit.

Dengan telah dilaksanakan vaksinasi bagi pelaku usaha pariwisata sekaligus dapat meyakinkan wisatawan untuk datang ke Kalbar. Seperti diketahui Kalbar sendiri memiliki banyak destinasi wisata unggulan, mulai dari pantai, danau, riam dan gunung. Selain itu, jika industri pariwisata di Kalbar sudah berjalan dengan baik, Windy berharap bisa berdampak pada peningkatan perekonomian di daerah ini.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

5 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

6 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

6 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

6 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago