Categories: Sekadau

KPH Sekadau Bagikan Bibit Unggulan Gratis ke Masyarakat Tepat di Hari Bakti Rimbawan ke-38

KPH Sekadau Bagikan Bibit Unggulan Gratis ke Masyarakat Tepat di Hari Bakti Rimbawan ke-38

KalbarOnline, Sekadau – Dalam rangka memperingati Hari Bakti Rimbawan ke-38 tahun 2021 di Kabupaten Sekadau, UPT KPH wilayah Sekadau menggelar aksi bagi-bagi bibit unggul atau produktif yang dilangsungkan di halaman Mall Pelayanan Publik Sekadau, Senin (15/3/2021). Bibit yang dibagikan cuma-cuma ke masyarakat itu di antaranya bibit alpukat dan kelengkeng.

Kegiatan yang bertemakan ‘jangan menanam kebencian, mari kita menanam pohon untuk masa depan yang lebih baik’ itu dibuka oleh Kepala UPT KPH Sekadau, Bambang Sugiarto, didampingi para Kasi dan staf KPH.

Ada sebanyak 700 bibit pohon produktif yang dibagikan yang terdiri dari tiga jenis yakni mangga, alpukat dan lengkeng jenis unggul. Masing-masing satu warga satu pohon.

Bambang menjelaskan, pembagian bibit unggul produktif tersebut sebagai bentuk ajakan dan stimulus kepada masyarakat untuk menanam pohon.

“Ini sebagai pelestarian lingkungan, minimal menanam pohon produktif yang dapat menghasilkan buah untuk konsumsi keluarga,” kata Bambang.

Bambang berharap, dari bibit unggul yang dibagikan ke depan dapat dikembangkan, sehingga dapat menghasilkan bibit unggul yang lebih banyak lagi

“Insya Allah puncak peringatan Hari Rimbawan ke-38 oleh UPT KPH Sekadau akan dilaksanakan pada hari Selasa (16/3/2021) di halaman Keraton Kesuma Negara Sekadau Hilir dengan kegiatan penanaman pohon bibit produktif bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Sekadau Hilir serta masyarakat sekitar,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

4 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

6 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

8 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

24 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago