Categories: HeadlinesPontianak

969 Guru SMA di Pontianak Jalani Vaksinasi Corona

969 Guru SMA di Pontianak Jalani Vaksinasi Corona

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 969 guru SMA/SMK/SLB di Kota Pontianak menjalani vaksinasi corona. Penyuntikan vaksinasi Sinovac itu dilakukan selama dua hari dari 3 hingga 4 Maret 2021 di halaman GOR SSA Pontianak.

Sejatinya, ada sebanyak 1.091 guru yang telah terdaftar untuk divaksin. Namun terdapat 114 orang guru yang vaksinasinya harus ditunda dan 10 orang guru tidak diberikan vaksin, karena beragam alasan.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, Harisson mengatakan, beberapa guru yang ditunda maupun tidak diberikan vaksin lantaran banyak ditemukan memiliki riwayat hipertensi (darah tinggi) yang tidak terkontrol, tumor, gangguan pembekuan darah, hipertiroid, epilepsi, cemas berlebihan dan berbagai komorbid lainnya berdasarkan skrining vaksinasi.

“Ada juga yang hamil. Tapi yang paling banyak ditemukan itu memiliki riwayat hipertensi. Darah tinggi tidak terkontrol,” kata Harisson saat diwawancarai wartawan di Pontianak, Jumat (5/3/2021).

Untuk para guru yang dilakukan penundaan, nantinya tetap akan mendapatkan vaksin jika penyakitnya sudah terkontrol.

“Yang ditunda ini nanti kita akan arahkan ke puskesmas sesuai tempat domisilinya. Untuk guru yang lain, juga akan di puskesmas dan beberapa SMA itu nanti akan ada petugas yang mendatanya,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

1 hour ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

4 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

5 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

6 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

7 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

21 hours ago