Categories: HeadlinesPontianak

Wagub Ria Norsam Terima Audiensi PARFI Kalbar

Wagub Ria Norsam Terima Audiensi PARFI Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan menerima audiensi Pengurus Daerah Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI) Kalimantan Barat, Selasa (2/3/2021) di ruang kerja Wakil Gubernur Kalbar.

Usai audiensi, H. Ria Norsan menyampaikan bahwa kedatangan mereka adalah dalam rangka silaturahmi sekaligus menjelaskan akan dibentuk kepengurusan PARFI Pengurus Daerah Kalimantan Barat.

Pembentukan organisasi DPD PARFI Kalbar telah diatur di bawah Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2009 tentang Perfilman. Wagub Kalbar menambahkan PARFI Kalbar akan menggali talenta-talenta baru di bidang perfilman, khususnya di Kalimantan Barat.

“Misalnya dari artis dan lain sebagainya. Mudah-mudahan dengan adanya PARFI di Kalimantan Barat ini, ke depannya akan bermunculan artis-artis dari Kalimantan Barat,” ungkapnya.

Mantan Bupati Mempawah ini juga berharap PARFI dapat mengeksplorasi cerita-cerita tentang kebudayaan dan sejarah Kalbar. Dia mengatakan melalui pembuatan film sejarah kebudayaan tersebut, anak-anak Kalbar yang memiliki bakat peran maupun pembuat film bisa berperan di tingkat nasional.

Orang Nomor Dua di Kalbar juga berharap PARFI ini bisa membuat film pendek tentang sejarah kebudayaan dan membuat anak-anak Kalbar bisa berperan di tingkat nasional.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

15 mins ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago