Categories: Kapuas Hulu

Samsat Keliling di Kapuas Hulu Sudah Beroperasi

Samsat Keliling di Kapuas Hulu Sudah Beroperasi

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Samsat keliling sudah beroperasi di beberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat. Hal itu untuk mempercepat pelayanan kepada masyarakat.

Petugas Penetapan Pajak Samsat Putussibau, Suterman menjelaskan, Samsat keliling sudah beroperasi setiap minggu agar masyarakat dapat membayarnya tepat waktu sehingga tidak terkena denda.

“Tahun ini amnesti pajak (penghapusan denda pajak) tidak ada, mudah-mudahan saja tetap ada amnesti itu agar meringankan masyarakat,” kata dia, saat ditemui di kantornya, di Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Senin (22/2/2021).

Samsat keliling semakin aktif dan berbeda dengan tahun lalu. Kalau tahun lalu tidak setiap minggu, ada juga beberapa gerai yang ditutup mengingat aset di tempat tersebut berkurang. Di antaranya, di Semangut dan Tepuai.

“Jadi Samsat keliling akan berupaya semaksimal mungkin untuk menggantikan dua gerai yang ditutup tersebut. Dua gerai di Semangut dan Tepuai tutup karena mengingat aset di situ berkurang,” katanya.

Untuk itu Suterman mengharapkan, dengan adanya Samsat keliling dapat mempermudah, mempercepat dan menyadarkan masyarakat dalam membayar pajak.

Samsat keliling kata dia, akan memberikan informasi dua hari sebelum beroperasi ke kecamatan, dan untuk tahun ini Samsat keliling akan menjangkau daerah yang belum pernah di kunjungi, seperti Kecamatan Silat Hulu serta kecamatan Puring Kencana perbatasan Indonesia/Malaysia.

“Saya berharap dengan adanya Samsat keliling ini akan mempermudah masyarakat dalam membayar pajak,” tutup dia.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Kapuas Hulu

Recent Posts

Walhi Kalbar Pertanyakan Kehadiran Negara Soal Perusakan Lahan Gambut

KalbarOnline, Pontianak - Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Kalimantan Barat secara tersirat mempertanyakan kehadiran negara dalam…

29 mins ago

Kapal Ikan BAU Terbakar di Muara Pemangkat

KalbarOnline, Sambas - Sebuah kapal ikan, Bintang Agrindo Utama (BAU) GT 98, terbakar di Muara…

31 mins ago

PWI Kalbar Dukung Komitmen Pelaksanaan PPDB Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalbar ikut berpartisipasi dalam penandatanganan komitmen bersama…

4 hours ago

Begini Kronologi Kecelakaan Maut Bus PT Cargill yang Tewaskan Pengendara Motor di Marau

KalbarOnline, Ketapang - Seorang saksi mata mengungkapkan bagaimana kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus sekolah…

9 hours ago

Ini Daftar 65 Anggota Dewan Kalbar Terpilih Hasil Pemilu 2024

KalbarOnline, Pontianak - KPU Provinsi Kalbar telah menetapkan sebanyak 65 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

10 hours ago

Pria Berusia 69 Tahun di Wajok Hulu Mempawah Hilang Saat Pergi di Kebun

KalbarOnline, Mempawah - Seorang pria berusia 69 tahun bernama Usman bin Agus hilang saat pergi…

10 hours ago