Categories: Nasional

DPR Serukan Google Harus Berbagi Keuntungan Dengan Media Lokal

DPR Serukan Google Harus Berbagi Keuntungan Dengan Media Lokal

KalbarOnline, Parlemen – Perusahaan digital raksasa dunia Google diserukan agar berbagi keuntungan dengan media-media lokal di Tanah Air. Hal itu disampaikan Anggota Komisi XI DPR RI, Achmad Hafisz Tohir. Ia menilai, pemerintah harus mampu menekan Google untuk itu, karena banyak konten media lokal dimasukkan ke platform Google.

Perusahaan-perusahaan media lokal banyak memasukkan berita-beritanya ke dalam Google. Tentu untuk memudahkan pencarian berita, masyarakat di Tanah Air pun mengakses Google.

“Pemerintah perlu menekan Google, karena Google pasti untung. Publik jadi lewat Google kalau mau nyari berita,” ungkap politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu dalam rilisnya, Selasa (23/2/2021).

Pemerintah, kata Hafisz, harus berhitung keuntungan dengan pihak Google. Selalu ada mekanisme bagaimana membagi keuntungannya. Tak ada yang dirugikan dengan pembagian keuntungan tersebut.

Menurutnya, di masa sulit dan pengetatan anggaran karena pandemi Corona ini, justru sangat bagus jika ada peluang untuk berbagi.

“Tidak ada yang dirugikan kok. Google tetap untung dengan masuknya berita-berita milik portal-portal Indonesia,” tegas legislator daerah pemilihan (dapil) Sumatera Selatan I ini.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

7 mins ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

2 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

3 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

3 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

3 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

3 hours ago