Categories: Nasional

Ramadan, Vaksinasi Dilakukan Malam Hari

KalbarOnline.com – Berbagai skenario disiapkan agar target program vaksinasi Covid-19 tahap kedua tercapai. Yakni, sebanyak 38 juta orang disuntik vaksin dan rampung pada Mei 2021.

Jubir Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi meminta dukungan semua pihak agar target penyelesaian vaksinasi bisa tepat waktu. Termasuk mengatur pelaksanaannya saat ibadah puasa Ramadan mulai pertengahan April. “Ini kan targetnya luar biasa, 38 juta orang ya,” ujar Nadia dalam webinar tentang vaksinasi kemarin (21/2).

Kemenkes telah menerima arahan dari presiden soal vaksinasi pada malam hari. Saat ini sedang digodok bagaimana implementasinya untuk menyelesaikan vaksinasi petugas layanan publik dan lansia. “Ini sedang dipikirkan bagaimana tenaga kesehatan untuk menyuntikkan pada malam hari,” paparnya.

Saat ini, vaksinasi tenaga kesehatan (nakes) belum 100 persen.

Masih ada sekitar 20 persen nakes yang belum mendapat vaksin dari target 1.468.764 orang. Per Sabtu (20/2), tercatat sudah 1.227.489 nakes divaksinasi dosis pertama. Cakupannya mencapai 83,58 persen. Sementara itu, vaksinasi dosis kedua telah disuntikkan kepada 731.162 nakes dengan persentase 50,05 persen. Bali menjadi provinsi dengan cakupan vaksinasi nakes tertinggi, yakni mencapai 90 persen.

Pihaknya mendorong agar daerah dapat segera menyelesaikan proses vaksinasi bagi nakes di masing-masing wilayah. ’’Diharapkan, sisanya akan bisa dirampungkan hingga akhir Februari 2021,’’ katanya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

4 hours ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

7 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

7 hours ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

7 hours ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

7 hours ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

7 hours ago