Categories: Nasional

Kasus Covid-19 Tambah 10.180 Orang, Jabar Terbanyak

Kasus Covid-19 dalam sehari bertambah 10.180 orang pada Senin (22/2). Kini total sudah 1.288.833 orang terinfeksi Covid-19. Jawa Barat menjadi provinsi dengan kasus harian terbanyak.

Sedikitnya ada 46.562 ribu spesimen yang diperiksa. Dan ada 43.273 orang yang dites. Dengan begitu angka positivity rate harian sama dengan Minggu (21/2). Positivity Rate yaitu hasil positif kumulatif dibagi jumlah orang yang diperiksa kumulatif dikali 100. Maka semakin sedikit orang yang diperiksa dalam sehari, akan menaikkan angka positivity rate.

Hari ini, positivity rate 24 persen sama dengan Minggu (21/2) yaitu 24 persen. Sedangkan angka positivity rate nasional naik dari kemarin, Minggu (22/2) 18,5 persen menjadi 18,6 persen. Meski begitu angka itu masih di atas standar Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yakni 5 persen.

Data Covid-19 per Senin (22/2) (Istimewa)

Sebaran kasus positif harian terbanyak terdapat di Jawa Barat sebanyak 3.812 kasus. Artinya Jawa Barat menyumbang sepertiga kasus nasional harian.

Lalu disusul DKI Jakarta 2.466 kasus, Jawa Tengah 1.047 kasus, Jawa Timur 434 kasus, dan Kalimantan Timur 404 kasus.

Pasien sembuh dalam sehari bertambah 9.918 orang. Paling banyak pasien sembuh terdapat di Jawa Barat sebanyak 2.832 orang. Sudah 1.096.994 orang sembuh dari Covid-19.

Angka kematian harian bertambah 202 jiwa. Paling banyak pasien meninggal terdapat di Jawa Timur sebanyak 45 jiwa. Sudah 34.691 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.

Sudah 510 kabupaten kota terdampak Covid-19. Ada 4 provinsi di bawah 10 kasus dalam sehari. Dan 1 provinsi dengan nol kasus harian.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

NPO Aku Belajar Gelar Charity Day, Tampilkan Drama Musikal Anak-anak Desa Jeruju Besar

KalbarOnline, Pontianak - NPO Aku Belajar kembali menggelar Charity Day di Taman Budaya pada Sabtu,…

5 mins ago

Demi Sabu dan Judi Online, Sejoli di Kubu Raya Nekat Curi Motor

KalbarOnline, Kubu Raya - Unit Reskrim Polsek Sungai Kakap, Polres Kubu Raya berhasil mengamankan dua…

14 mins ago

Disiplin di Kumpulan BTPN Syariah, 6 Warga Sungai Pinyuh Berangkat Umrah Gratis

KalbarOnline, Mempawah - Tak pernah terbayangkan di benak Ibu-ibu nasabah BTPN Syariah di Sentra Gang…

18 mins ago

Windy Harisson Launching Gerakan Kakak Asuh Stunting di Sanggau

KalbarOnline.com - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalbar Windy Prihastari Harisson…

2 hours ago

Windy Harisson Kampanyekan Gemarikan di Sekadau: Gencarkan Upaya Penurunan Stunting Secara TSM

KalbarOnline.com - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalimantan Barat (Kalbar) Windy…

3 hours ago

Bunda Paud Kalbar Kunjungi TK Negeri Pembina Sekadau: Bawa Pesan Pencegahan Stunting dan Bingkisan

KalbarOnline.com - Dalam lawatan kunjungan kerjanya di Kabupaten Sekadau, Bunda Paud Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

4 hours ago