Categories: HeadlinesPontianak

Gubernur Sutarmidji Tinjau Sekolah Tatap Muka di SMA 3 Pontianak : Protokol Kesehatan Sudah Baik

Gubernur Sutarmidji Tinjau Sekolah Tatap Muka di SMA 3 Pontianak : Protokol Kesehatan Sudah Baik

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji meninjau pelaksanaan sekolah tatap muka di SMA Negeri 3 Pontianak, Senin (22/2/2021).

Peninjauannya itu, dalam rangka memastikan pelaksanaan protokol kesehatan di sekolah benar-benar diterapkan, baik oleh siswa maupun guru.

“Memastikan bahwa sekolah sudah menerapkan protokol kesehatan. Tapi anak-anak semuanya pakai masker dan maskernya bagus-bagus,” ujarnya saat diwawancarai usai peninjauan.

Hari ini merupakan hari pertama dilaksanakannya sekolah tatap muka untuk tingkatan SMA di Kota Pontianak yang saat ini sudah berada dalam zona kuning penyebaran covid-19.

“Kita lihat kalau Pontianak hari ini misalnya ada peningkatan atau jadi orange lagi, maka sekolah libur lagi, kalau tidak, lanjut,” kata Midji.

Dengan penerapan protokol kesehatan yang disiplin, Midji optimis tidak akan ada kendala dalam pelaksanaan sekolah tatap muka.

“Sekolah sudah menerapkan protokol kesehatan,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Midji turut menyerahkan bantuan berupa masker kepada pihak sekolah.

“Tadi saya serahkan masker scuba itu sudah terlanjur kita buat. Ini untuk memastikan masker mereka setiap hari diganti. Kalau sudah pakai masker yang bagus biarkan saja mereka pakai. Tapi masker scubanya dibawa, ada lima warna, supaya bisa ganti-ganti. Kita hanya memastikan masker yang mereka gunakan tidak berulang kali dipakai kecuali dari kain,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago