Categories: Nasional

Legislator PKB Dukung Vaksinasi Covid-19 untuk Pulihkan Ekonomi

KalbarOnline.com – Anggota Komisi VI DPR, Marwan Jafar mendukung program, yakni vaksinasi Covid-19. Program vaksinasi digelar dalam rangka mengatasi penyebaran Covid-19 di Tanah Air.

Menurut Marwan, selain mendorong masyarakat untuk tetap disiplin terhadap protokol kesehatan, program vaksinasi menjadi andalan pemerintah dalam rangka mengatasi pandemi Covid-19. “Soal vaksinasi sudah berjalan dengan baik dan sudah terukur, pemerintah sudah punya tahapan yang memadai melalui Kementerian Kesehatan melalui Satgas dan Kementerian terkait,” kata Marwan kepada wartawan, Jumat (19/2).

Legislator dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini memastikan, vaksin Covid-19 dijamin aman dan halal. Apalagi, vaksin tersebut telah mendapat persetujuan halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

“DPR terutama Komisi VI dalam hal ini memang serius mendukung pemerintah dalam rangka kesuksesan vaksinasi ini. Kami mendukung secara penuh program vaksinasi ini berjalan lancar sesuai dengan waktu yang ditentukan dan aman bagi masyarakat,” katanya.

Marwan menuturkan, vaksinasi ini menjadi salah satu andalan pemerintah dalam rangka pemulihan ekonomi di Tanah Air. Sebab, keberhasilan mengatasi pandemi Covid-19 menjadi tolok ukur para investor untuk masuk ke Indonesia.

“Ini berbarengan dengan pemulihan ekonomi, karena jika kita berhasil mengatasi Covid-19, maka investor masuk Indonesia,” pungkasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

3 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

3 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

13 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

17 hours ago