Categories: Sport

Posisi Ganda No 2 Indonesia Berbahaya, Jadi Harus Maksimal di Swiss

KalbarOnline.com-Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) resmi membatalkan German Open 2021. Turnamen itu seharusnya digelar di Muelheim an der Ruhr pada 9-14 Maret mendatang. Namun, ajang itu urung terlaksana karena pembatasan kegiatan akibat Covid-19 di Jerman yang belum mereda.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky menyayangkan pembatalan tersebut. Sebab, ajang berlevel Super 300 ini merupakan kualifikasi untuk menambah poin pada Olimpiade Tokyo 2020, yang rencananya digelar Juli mendatang.

“Ya sangat disayangkan Jerman Terbuka batal, karena turnamen ini seharusnya bisa untuk menambah poin untuk Olimpiade. Terutama untuk Hafiz (Faizal)/Gloria (Emanuelle Widjaja),” kata Rionny dalam siaran pers PP PBSI yang diterima KalbarOnline.com.

“Selain itu, Jerman Terbuka ini seharusnya menjadi ajang untuk pemanasan bagi para pemain yang akan tampil di All England. Seperti Jonatan (Christie), (Anthony Sinisuka) Ginting, Marcus (Fernaldi Gideon)/Kevin (Sanjaya Sukamuljo), (Mohammad) Ahsan/Hendra (Setiawan), Greysia (Polii)/Apriyani (Rahayu), dan Praveen (Jordan)/Melati (Daeva Oktavianti),” kata Rionny.

Sementara untuk strategi pengiriman pemain yang dipersiapkan untuk Olimpiade, Rionny menjelaskan bahwa hal itu didasarkan pada ranking Race to Olympic.

“Tunggal putra itu posisi Ginting di ranking 4 dan Jojo di ranking 7, dengan nomor kualifikasi yang sama. Tunggal putri ada Gregoria, dia ranking 20, tapi Gregoria ini masuk ke kualifikasi nomor 15,” jelas Rionny.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

8 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

8 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

8 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

9 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

13 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

16 hours ago