Categories: Sport

Lancarkan 369 Pukulan, Menang Mutlak, Kans Jadi Juara Dunia Terbuka

KalbarOnline.com-Petinju kelas bulu Adam Lopez berhasil mengalahkan Jason Sanchez pada pertarungan di MGM Grand Garden, Arena, Las Vegas hari ini (14/2).

Lopez menang dengan keputusan mutlak. Tiga juri memberikan angka 95-95, 97-93, dan 96-94 untuk kemenangan Lopez.

Sanchez sejatinya melakukan kontrol pada awal pertarungan. Dia memperlihatkan kualitasnya sebagai petinju yang efektif, efisien, dan sangat agresif.

Namun, Lopez bangkit pada paro kedua pertarungan. Secara total, Lopez mencatat 106 pukulan masuk. Jumlah itu, jauh lebih rendah ketimbang catatan Sanchez yakni 148 pukulan.

Secara total, berdasarkan data dari CompuBox yang dikutip dari ESPN, Lopez melepaskan 369 pukulan. Jauh lebih sedikit ketimbang Sanchez yang berhasil melancarkan 636 pukulan.

Lopez menang karena mencatat presentase pukulan masuk yang lebih baik. Dia menorehkan 28 persen pukulan, berada di atas Sanchez (23 persen).

Pertandingan memang agak sedikit menjemukan. Sebab, tidak ada satupun petinju yang terlihat sangat kesakitan dan terluka.

Baca Juga: Hajar Brutal Lawan, Wasit Hentikan Laga, Eks Juara Dunia Menang TKO

Dalam dua ronde terakhir, laga berjalan dengan sangat ketat. Tetapi tidak ada satupun pukulan yang benar-benar telak untuk menghancurkan lawan.

Dengan kemenangan hari ini, Lopez mencatat rekor 15 menang (6 KO) dan menelan dua kali kekalahan. Dua kemenangan beruntun melawan Luis Coria pada 11 Juni 2020 dan Sanchez hari ini, membuat Lopez berada di jalur yang benar untuk menjadi penantang juara dunia kelas bulu.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

3 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

3 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

4 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

5 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

19 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

20 hours ago