Categories: Ketapang

Suasana Malam Imlek 2572 di Kelenteng Tua Pek Kong Ketapang Sepi

Suasana Malam Imlek 2572 di Kelenteng Tua Pek Kong Ketapang Sepi

KalbarOnline, Ketapang – Suasana malam tahun baru Imlek 2021 di Kelenteng Tua Pek Kong Ketapang tampak sepi, bila dibandingkan tahun sebelumnya. Di mana malam Imlek lazimnya dirangkai dengan atraksi barongsai dan replika ular naga, disertai iringan suara alat musik tradisional lengkap dengan bunyi petasan dan pesta kembang api.

Kondisi ini, lantaran perayaan Imlek 2572 di tahun shio kerbau logam yang jatuh pada 12 Februari besok ini berlangsung masih dalam masa pandemi Covid-19. Hal ini menjadikan Imlek harus dilakukan dengan sederhana tanpa perayaan oleh etnis Tionghoa di Ketapang.

Ketua yayasan Kelenteng Tua Pek Kong Ketapang, Ayong mengatakan, warga Tionghoa akan mulai datang ke Kelenteng Tua Pek Kong Ketapang pada pukul 23.00 wib untuk melaksanakan peribadatan malam pergantian tahun pada penanggalan etnis Tionghoa.

“Tahun ini agak sepi karena kita saling menjaga di masa pandemi ini. Untuk kegiatan pun kita kurangi dari tahun tahun lalu,” katanya saat ditemui KalbarOnline di Kelenteng Tua Pek Kong di jalan Merdeka, Kelurahan Kantor, Ketapang, Kamis (11/2/2021) malam.

Meski demikian, ia menyebutkan, kalau warga Tionghoa pada momentum Imlek kali ini tetap melaksanakan peribadatan dengan hikmat sebagai perwujudan rasa syukur terhadap tuhan yang maha esa.

“Kita fokuskan kepada ibadah tanpa perayaan. Ini sebagai dukungan kita kepada pemerintah supaya bisa sukses dalam menangani pandemi agar segera teratasi,” ujarnya.

Ia berharap pada Imlek 2572 dengan shio kerbau logam ini, warga Tionghoa di Ketapang dapat terus membatu pemerintah, khususnya dalam pemulihan ekonomi dalam pada masa pandemi.

“Semoga tahun ini bisa baik kembali, baik ekonomi bisa pulih kembali. Yang terpenting pandemi ini bisa segera berlalu,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

14 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

17 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

18 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

18 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

18 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

19 hours ago