Categories: HeadlinesPontianak

Sriwijaya Air Serahkan Santunan Rp1,5 Miliar ke Ahli Waris Korban SJ182

Sriwijaya Air Serahkan Santunan Rp1,5 Miliar ke Ahli Waris Korban SJ182

KalbarOnline, Pontianak – Sriwijaya Air menyerahkan santunan kepada 25 ahli waris korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ182 Jakarta-Pontianak, Selasa (9/2/2021).

“On progress yang sudah lengkap dokumennya dan sudah bisa diserahkan itu total 25 dari 62 korban,” ujar Direktur Utama Sriwijaya Air, Jefferson Jauwena usai penyerahan santunan di Pontianak, Selasa.

Saat ini, pihaknya tengah membantu mempercepat menyelesaikan dokumen yang dibutuhkan seperti surat keterangan ahli waris dan sebagainya.

“Kami coba untuk membantu percepat proses dari ahli waris,” tandasnya.

Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji yang turut menyaksikan penyerahan santunan itu meminta agar pihak Sriwijaya segera menyelesaikan apa yang menjadi hak para ahli waris. Hal ini menurutnya untuk menutup celah bagi pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab.

“Semuanya saya harap cepat diselesaikan. Saya minta Sriwijaya cepat selesaikan urusan itu. Yang lama mungkin surat keterangan ahli waris. Soal tuntutan itu urusan lain tapi yang menjadi ahli waris selesaikan dulu. Urusan tuntut menuntut itu nanti,” tandasnya.

Seperti diketahui, Sriwijaya Air menyerahkan santunan senilai Rp1,25 miliar sesuai peraturan pemerintah dan tambahan senilai Rp250 juta sebagai santunan ganti rugi lain-lain. Dengan begitu maka total santunan yang Sriwijaya Air berikan adalah Rp1,5 miliar.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

1 hour ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

1 hour ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

4 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

4 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

4 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

6 hours ago