Categories: Internasional

Imbas Pandemi, Pengangguran di Malaysia Meningkat 4,8 Persen

KalbarOnline.com – Departemen Statistik Malaysia melaporkan jumlah pengangguran di negara tersebut mengalami peningkatan menjadi 4,8 persen atau 772.900 orang pada Desember 2020.

“Menyusul pembukaan kembali ekonomi menjelang akhir tahun 2020, jumlah penduduk bekerja meningkat sedikit dibanding bulan-bulan sebelumnya,” ujar Kepala Departemen Statistik Malaysia, Datuk Seri Dr Mohd Uzir Mahidin di Kuala Lumpur, Senin.

Menurutnya, walaupun jumlah kasus baru Covid-19 melebihi rata-rata 1.500 kasus sehari pada akhir bulan 2020, namun aktivitas ekonomi masih diperbolehkan untuk beroperasi dengan pematuhan kepada prosedur standar operasi (SOP) yang ketat.

Baca juga: Muhyiddin: 59 Persen Penularan Covid-19 di Malaysia dari Tempat Kerja

“Justru jumlah penduduk bekerja pada Desember 2020 meningkat 0,1 persen dari bulan ke bulan atau bersamaan dengan 19.300 orang menjadi 15,22 juta orang setelah mencatatkan penurunan marginal pada bulan sebelumnya,” katanya.

“Rasio pekerjaan terhadap populasi yang menunjukkan kemampuan ekonomi untuk mewujudkan pekerjaan tetap pada 65,1 persen,” ungkapnya.

Mengikut sektor ekonomi, kata Mohd Uzir, penduduk yang bekerja dalam sektor jasa terus mencatatkan tren yang semakin meningkat terutama dalam aktivitas perdagangan grosir dan eceran, kesehatan kemanusiaan dan kerja sosial serta informasi dan komunikasi serta pendidikan.

Bagaimanapun, ujar dia, pekerjaan dalam industri berkaitan pariwisata seperti penginapan dan pengantaran makanan, pengangkutan, kesenian, hiburan dan rekreasi terus menurun yang mencerminkan dampak pandemi kepada industri tersebut.

“Pekerjaan dalam sektor manufaktur terus mencatatkan pertumbuhan positif pada Desember 2020, manakala sektor pertanian, pertambangan dan penggalian tetap dalam trend negatif bagi bulan kelima. Sektor konstruksi turut mencatatkan penurunan bulan ke bulan,” bebernya.

Dari segi penduduk bekerja mengikuti taraf pekerjaan, kategori pekerja yang meliputi 77,6 persen daripada jumlah pekerjaan meningkat sebanyak 0,2 persen ke 11,81 juta orang dibanding bulan sebelumnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Ketapang Sampaikan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menyampaikan pidato terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD…

1 hour ago

Hadiri Coffee Morning Distanakbun, Sekda Alexander: Pemkab Ketapang Dukung Program Optimasi Lahan Rawa

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri coffee morning di Kantor Dinas Pertanian,…

1 hour ago

Pimpin Apel Pagi di Halaman Distanakbun, Sekda Ketapang Sampaikan Beberapa Hal Penting

KalbarOnline, Ketapang - Sebagai upaya untuk memberikan motivasi kinerja ASN, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memimpin…

1 hour ago

Sekda Ketapang Buka Dialog Kewirausahaan Dalam Rangka HUT ke-52 HIPMI

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo membuka dialog kewirausahaan dalam rangka memperingati…

1 hour ago

Perkuat Sinergitas, Polres Kapuas Hulu Hadiri Monev MoU di Mapolres Sintang

KalbarOnline, Sintang - Kasubag Kerma Polres Kapuas Hulu, AKP Iwan Gunawan Dana menghadiri kegiatan Monitoring…

1 hour ago

Waspada Benjolan di Sekitar Gigi dan Gusi, RSUD SSMA Edukasi tentang Abses Gigi

KalbarOnline, Pontianak - Abses gigi merupakan benjolan dalam mulut yang disebabkan oleh infeksi bakteri yang…

1 hour ago