Categories: Sport

Hari Ini, Tiga Nomor Satu Indonesia Dipastikan Mundur

KalbarOnline.com-Sejumlah unggulan memutuskan mundur dari ajang Swiss Open 2021 yang berlangsung pada 2 sampai 7 Maret mendatang. Itu termasuk tiga nomor satu Indonesia yang berasal dari tiga sektor.

Tunggal putra nomor satu Indonesia Anthony Sinisuka Ginting, ganda putri nomor satu Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu, dan ganda campuran terbaik nasional Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dipastikan mundur dari ajang level Super 300 yang berlangsung di St. Jakobshalle, Basel, Swiss tersebut.

Selain Ginting, pemain asal Taiwan Chou Tien-chen juga mundur. Pemain Taiwan lainnya, ganda putra Lee Yang/Wang Chi-lin juga tidak berpartisipasi di Swiss Open.

Lee/Yang yang menyapu bersih tiga gelar bulan lalu yakni Thailand Open I, Thailand Open II, dan BWF World Tour Finals 2020 agaknya hanya akan bermain pada German Open 2021 dan All England 2021.

Selain itu, tunggal putri nomor satu Korea Selatan An Se-young dan ganda campuran nomor dua dunia asal Thailand Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai juga tidak ikut serta.

Sebelumnya, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky memutuskan untuk tidak memberangkatkan tunggal nomor tujuh dunia Jonatan Christie, lalu Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Putri Kusuma Wardani ke Swiss Open dan German Open.

Rionny beralasan, performa Jonatan turun. Jadi, perlu latihan lebih keras di Jakarta. Sedangkan untuk kasus Chico dan Putri, Rionny mengatakan bahwa daftar tunggu mereka sebagai cadangan terlalu jauh. Jadi, kemungkinan mereka tidak akan bisa berlaga karena rankingnya masih berada di bawah.

Swiss Open 2021 sendiri masuk dalam kualifikasi Olimpiade. Jadi, mundurnya Praveen/Melati tidak terlalu berpengaruh. Tetapi bagi ganda campuran nomor dua Indonesia Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, turnamen itu sangat penting untuk mengeruk poin.

Praveen/Melati sudah pasti lolos ke Olimpiade karena telah mengumpulkan 77,487 poin. Namun, posisi Hafiz/Gloria sejauh ini belum aman. Mereka berada di peringkat ke-8 Race to Tokyo dengan poin 60,851.

Mundurnya Dechapol/Sapsiree dan Praveen/Melati membuat Hafiz/Gloria naik menjadi unggulan kedua. Pada babak pertama, Hafiz/Gloria akan berhadapan dengan lawan berat asal India Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa.

Selain Hafiz/Gloria, dua ganda campuran muda Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso juga akan bertanding pada Swiss Open dan German Open.

Pelatih ganda campuran Richard Mainaky berharap Hafiz/Gloria bisa menjadi juara. Atau, minimal melaju sampai final. ”Sedangkan, dua lainnya (Rinov/Pitha dan Adnan/Mychelle, Red) minimal bisa semifinal atau delapan besar,” ujarnya kepada Jawa Pos.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

7 hours ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

7 hours ago

Lihat Kinerja dan Hasil Survei, Demokrat Serahkan Surat Tugas ke Calon Gubernur Kalbar Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak - Partai Demokrat secara resmi menyerahkan surat tugas kepada Sutarmidji sebagai calon Gubernur…

7 hours ago

Bupati Ketapang Sampaikan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menyampaikan pidato terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD…

9 hours ago

Hadiri Coffee Morning Distanakbun, Sekda Alexander: Pemkab Ketapang Dukung Program Optimasi Lahan Rawa

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri coffee morning di Kantor Dinas Pertanian,…

9 hours ago

Pimpin Apel Pagi di Halaman Distanakbun, Sekda Ketapang Sampaikan Beberapa Hal Penting

KalbarOnline, Ketapang - Sebagai upaya untuk memberikan motivasi kinerja ASN, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memimpin…

9 hours ago