Categories: Teknologi

Konsumen Indonesia Sudah Bisa Miliki Galaxy S21 Series Secara Offline

KalbarOnline.com – Setelah meluncurkan seri flagship terbaru, Samsung Galaxy S21 Series 5G kini siap dimiliki konsumen dan fans Samsung di tanah air. Sesaat setelah program pemesanan secara daring, Galaxy S21 Series kini siap dimiliki dengan penjualan secara offline.

Sebelumnya, Samsung memberikan kesempatan bagi para konsumen untuk bisa mengeksplorasi desain ikonik dan kecanggihan kamera secara langsung maupun melalui virtual showroom yang telah disedaikan melalui website resmi.

Kini, Samsung membuka program consumer launch di beberapa kota di Indonesia secara marathon dan siap memberikan konsumen kesempatan untuk menjajal secara langsung perangkat S21 Series dan membelinya secara langsung.

Selvia Gofar, Head of IT and Mobile Samsung Electronics Indonesia menyampaikan, di tengah kondisi yang serba terbatas saat ini, Samsung sangat mengapresiasi antusiasme yang ditunjukan konsumen kami terhadap seri Galaxy S21 series 5G yang baru saja diluncurkan.

“Sebagai wujud komitmen kami untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang kian berkembang, Samsung menghadirkan inovasi terbaru melalui teknologi tercanggih yang disematkan dalam fitur kamera dan performa diatas standar pada lini Galaxy S21 series 5G,” ungkap Selvia di Jakarta.

Melalui program consumer launch, lanjut Selvia, Samsung turut memberikan pilihan bagi konsumen untuk dapat membeli secara offline dengan protokol kesehatan yang berlaku maupun online tanpa mengurangi pengalaman konsumen dalam mengeksplorasi perangkat dengan mengunjungi Samsung.com untuk mengetahui fitur-fitur lebih jauh lagi.

Selvia menambahkan hadirnya tiga varian Galaxy S21 Series 5G merupakan bentuk komitmen Samsung untuk memberikan pilihan bagi konsumen untuk memiliki perangkat yang dirasa paling cocok untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup digital-nya sehari-hari.

Samsung menetapkan harga resmi Galaxy S21 5G mulai Rp 12.999.000, Galaxy S21+ Plus 5G mulai Rp 15.999.000, dan Galaxy S21 Ultra 5G mulai Rp 18.999.000. Mulai tanggal 29 Januari hingga 14 Februari 2021, Samsung menyelenggarakan online Consumer Launch Galaxy S21 Plus dan S21 Ultra 5G di Samsung E-Store, Blibli, Eraspace, Lazada, Shopee, Tokopedia, dan JD ID dengan keuntungan senilai lebih dari Rp 3.000.000 yang dapat dipilih konsumen.

Dilanjutkan offline Consumer Launch pada 5-7 Februari 2021 di Central Park Jakarta dan Pakuwon Mall Surabaya, kemudian dilanjutkan pada tanggal 12-14 Februari 2021 di Kota Kasablanka Jakarta dengan keuntungan senilai hingga Rp 4.600.000 yang benefitnya dapat dipilih konsumen.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

1 hour ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

1 hour ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

1 hour ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

2 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

6 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

9 hours ago