Categories: Nasional

Jaksa Penuntut Setya Novanto Meninggal Dunia, KPK Sampaikan Duka Cita

KalbarOnline.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyampaikan duka cita terkait meninggalnya Kepala Kejaksaan Negeri Sawalunto, Sumatera Barat, Abdul Basir. Karena Basir sempat bertugas sebagai jaksa penuntut umum (JPU) di KPK.

“Kami turut berduka cita. Semoga amal baik almarhum di terima Allah SWT dan
keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran,” kata pelaksana tugas (Plt) juru bicara KPK, Ali Fikri dalam keterangannya, Jumat (5/2).

Ali yang merupakan juru bicara KPK berlatar belakang Jaksa ini menyampaikan, rekannya Abdul Basir meninggal dunia pada pukul 09.10 WIB, di RS Polri Kramat Jati Jakarta.

“Rumah duka di Jl. Mesjid II Kampung Melayu Besar RT 03/02 No.12 Kel. Kebon Baru, Kec. Tebet, Jakarta Selatan,” ucap Ali.

Selama bertugas di KPK, Abdul Basir sempat menangani perkara-perkara besar seperti perkara dugaan korupsi kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP) yang menjerat mantan Ketua DPR RI Setya Novanto.

Baca juga: Kajari Sawahlunto Sumbar Abdul Basir Meninggal Dunia

Sebelumnya, kabar duka menyelimuti korps adhyaksa. Musababnya, Kepala Kejaksaan Negeri Sawahlunto, Sumatera Barat Abdul Basir dikabarkan meninggal dunia. Mantan jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu dikabarkan meninggal Jaumat (5/2) pagi karena sakit.

Terkait kabar duka ini, Persatuan Jaksa Indonesia (PJI) Perwakilan KPK, menyampaikan duka mendalam atas berpulangnya Basir.

“Insya Allah Almarhum Husnul Khotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan, ketabahan dan keikhlasan,” kata Ketua Persatuan Jaksa Indonesia (PJI) Cabang KPK kepada KalbarOnline.com Budhi Sarumpaet.

Menurut Budhi, mendiang Almarhum juga dikenal sebagai salah satu sosok Jaksa yang berprestasi, rendah hati dan ramah kepada siapa pun.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sebelum Jadi Kreasi Busana, Wastra Kalbar Dulunya Kerap Hanya Dijadikan Sebagai Taplak Meja

KalbarOnline, Pontianak - Owner Galeri Sintang yang juga penggiat ekonomi kreatif (ekraf) di Kabupaten Sintang,…

1 hour ago

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

5 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

6 hours ago

Pemuda Ini Bacok Pria yang Salah Karena Cemburu

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemuda berinisial MF (19 tahun) diamankan polisi lantaran membacok seorang pria…

6 hours ago

Presiden Jokowi Tandai Pembangunan PLN Hub, Pusat Ekosistem Transisi Energi dan Layanan Digital di Jantung IKN

KalbarOnline, Kaltim - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama pembangunan pusat…

6 hours ago

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

10 hours ago