Categories: Kabar

Viral Video ‘Ampun Bang Jago’ Merekam Saat Kudeta Militer di Myanmar

KalbarOnline.com – Beredar sebuah video yang memperlihatkan seorang wanita sedang melakukan senam aerobik dengan diiringi lagu ‘Ampun Bang Jago’ viral di media sosial.

Lagu yang sudah tak asing di telinga pengguna Tik Tok itu menjadi saksi bisu peristiwa kudeta di Myanmar yang terjadi pada Senin 1 Februari 2021 lalu.

Perempuan bernama Khing Hnin Wai mengunggah video di Facebook menunjukkan dia menari diiringi oleh lagu Ampun Bang Jago.

Nampak ia menggunakan pakaian olah raga lengkap dan melakukan gerakan aerobik. Dilansir New York Post Senin (1/2/2021), dia begitu menikmati gerakannya saat konvoi militer bergerak perlahan di belakangnya.

Video ini langsung populer di media sosial, dengan netizen Twitter menyebutnya sebagai video paling simbolis di 2020-an.

Dalam keterangannya di Facebook, Khing mengatakan bahwa latar belakang dan musik Ampun Bang Jago begitu selaras.

“Menyelesaikan gerakan sebelum berita pagi. Video menari ini tentunya akan menjadi sebuah memori,” kata si guru pendidikan jasmani.

Sejumlah warganet mempertanyakan apakah videonya asli, yang direspons Khing dengan mengunggah video latihannya di tempat yang sama.

Aerobik itu terjadi setelah militer Myanmar mengumumkan pada Senin waktu setempat, mereka sudah mengambil alih Myanmar.

Mereka melakukan kudeta dengan menangkap sejumlah pemimpin sipil seperti Aung San Suu Kyi dan Presiden Win Myint.

Hingga Selasa (2/2/2021) sore, unggahan video senam itu telah ditonton 12,1 juta kali, dibagikan ulang sebanyak 43,6 ribu kali dan disukai 184,4 ribu pengguna Twitter lainnya

Diketahui, lagu Ampun Bang Jago yang viral di aplikasi TikTok merupakan gubahan Jonathan Dorongpangalo (Tian Storm) dan Everly Salikara (Everslkr). [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pontianak Pamerkan Berbagai Kerajinan Khas di Expo Dekranas Solo

KalbarOnline, Solo - Berbagai kerajinan khas Kalimantan Barat (Kalbar) dipamerkan dalam Expo HUT ke-44 Dewan…

3 hours ago

Mengungkap Keindahan Danau Sentarum: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat, tanah yang kaya akan keindahan alam, menyimpan sebuah permata…

3 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Air Terjun Sarai Sawi, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sintang - Air Terjun Sarai Sawi mungkin belum begitu dikenal luas, namun keindahan alamnya…

3 hours ago

Keindahan Goa Beluan di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Goa Beluan, destinasi eksotis yang tersembunyi di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan…

3 hours ago

Jelajahi Keindahan Alam Kalimantan Barat: Lubuk Semah, Surga Snorkeling di Tengah Hutan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Apakah Anda bosan dengan destinasi snorkeling yang biasa-biasa saja? Kalimantan Barat…

3 hours ago

Mengungkap Keindahan Sungai Kapuas: Destinasi Wisata Ikonik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Sungai Kapuas, menjadi salah satu sungai terpanjang yang mengalir di Indonesia, bukan…

3 hours ago