Categories: Nasional

Masih Ada 166 Ribuan Pasien Covid-19 yang Sakit, Prokes Jadi Kunci

KalbarOnline.com – Data kasus Covid-19 pekan ini sudah melebihi 1 juta populasi selama 10 bulan pandemi masuk di Indonesia. Meski sudah banyak yang sembuh, namun banyak juga pasien yang meninggal, hampir 30 ribu jiwa.

Juru Bicara Pemerintah Untuk Covid-19 Prof Wiku Adisasmito menjelaskan, angka ini bukan angka kecil dan mampu menggambrkan laju penularan yang cukup tinggi di negara kita. Angka 1 juta ini, kata dia, adalah jumlah keseluruhan dari penduduk Indoesia yang pernah terinfeksi Covid-19.

“Apabila kita telaah lebih rinci, dari total 1 juta ini, masih terdapat sejumlah kasus aktif atau masyarakat yang tengah berjuang melawan Covid-19,” kata Prof Wiku dalam konferensi pers virtual, Kamis (28/1).

Prpf Wiku meminta agar semua pihak tidak melupakan fokus pada penurunan angka kasus aktif atau orang yang sakit. Kuncinya meningkatkan kesembuhan dan menurunkan kematian.

“Jika tidak dikendalikan dengan baik, maka akan semakin tinggi pula jumlah penduduk yang tertular Covid-19. Angka 1 juta kasus ini akan bertambah drastis seiring dengan waktu,” jelasnya.

Baca Juga: Pernyataan Nadiem Soal Polemik Jilbab Lukai Dunia Pendidikan

Selain itu, lanjutnya, indikator keberhasilan penanganan pandemi mencakup banyak aspek. Di antaranya jumlah kasus dan kebutuhan perawatan yang semakin berkurang, kemampuan mengidentifikasi sebagian besar kasus dan kontak pada masyarakat dan beberapa indikator lainnya.

“Untuk saat ini Indonesia belum mencapai semua indikator tersebut secara sempurna, sehingga dapat kita simpulkan perjuanganan penanganan pandemi Covid-19 belum berakhir,” paparnya.

Menurut Prof Wiku sejauh ini sejumlah kasus aktif atau orang yang sakit sebanyak 166.540 kasus. Artinya, terdapat 166.540 yang masih menghdapi penyakit ini dan harus mendapatkan perawatan yamg maksimal untuk mencapai kesembuhan.

“Realitanya, tempat tidur yang kamu miliki sekitar 81 ribu untuk pasien Covid-19 di RS rujukan atau hanya setengah dari kasus yang ada. Ditambah lagi jumlah nakes yang terbatas untuk memberikan pelayanan yang intensif. Pemerintah telah berupaya maksimal utk tambah jumlah tempat tidur di RS rujukan dan nakes,” ungkapnya.

“Namun, sebanyak apapun tempat tidur dan nakes yang ditambah tidak akan cukup untuk menangani kasus Covid-19 jika terus bertambah angkanya,” lanjutnya.

Prof Wiku menegaskan satu-satunya cara untuk mengatasi kondisi ini adalah menekan angka penularan di masyarakat dengan protokol kesehatan. Yakni dengan 3M yaitu wajib memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan pakai sabun.

“Minta kepada masyarakat untuk bersama-sama memperbaiki keadaan ini dengan 3M. Protokol kesehatan tidak hanya selamatkan nyawa namun dapat membantu kita utk dapat beraktivitas produktif dan aman di tengah pandemi,” tegasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polisi Ungkap Kasus Pencurian Toko Ikan Hias di Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya -  Polres Kubu Raya berhasil mengungkap kasus pencurian sebuah toko ikan hias…

2 hours ago

Muda Mahendrawan Terima Rekomendasi PAN Maju Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal Calon Gubernur Kalimantan Barat, Muda Mahendrawan mengambil surat rekomendasi dari Dewan…

3 hours ago

Kunker ke Manis Mata, Sekda Ketapang Bahas Soal Batas Wilayah Kabupaten Sukamara dan Lamandau Kalteng

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kecamatan Manis Mata,…

3 hours ago

Warga Kalis Terdampak Pembangunan Pile Slab Dua Teriak Minta Tolong Bupati Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Beberapa bulan lalu, pernah dilakukan aksi warga Kalis pemilik lahan yang…

3 hours ago

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

9 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

9 hours ago