Categories: Kabar

Komjen Listyo Sigit Sudah Direstui DPR, Dijadwalkan Dilantik Presiden 27 Januari

KalbarOnline.com – Presiden Jokowi diyakini sudah menerima surat Persetujuan Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) terhadap Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri). Surat itu disampaikan langsung oleh Sekretaris Jenderal  DPR RI Indra Iskandar, kepada Mensesneg di Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta, Jumat ( 22/01/2021), pukul 10.40 WIB.

Setelah penyampaian surat itu, Komjen Listyo Sigit Prabowo pun akan segera dilantik menjadi Kapolri. Pelantikan Komjen Listyo Sigit dijadwalkan dilakukan pada Rabu, 27 Januari 2021, di Istana Negara, Jakarta.

“Info seperti itu (Komjen Sigit dilantik Rabu lusa),” kata Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono, Senin (25/1/2021).

Sementara itu, Menko Polhukam Mahfud Md mengatakan jadwal pelantikan Komjen Listyo Sigit sebagai Kapolri sepenuhnya tergantung Jokowi. Ia menyebut pelantikan akan dilakukan sebelum 1 Februari 2021.

“Itu sepenuhnya tergantung yang dijadwalkan oleh Presiden sebelum tanggal 1 Februari 2021,” ujar Mahfud melansir detikcom.

Komjen Listyo Sigit akan dilantik menjadi Kapolri menggantikan Jenderal Idham Azis. Pelantikan Komjen Sigit akan berlangsung di Istana. DPR sebelumnya menyetujui Komjen Listyo Sigit Prabowo menjadi Kapolri. Persetujuan itu diambil dalam rapat paripurna DPR.

Persetujuan Komjen Sigit menjadi Kapolri diawali dengan pembacaan hasil fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan yang dilakukan Komisi III DPR. Berdasarkan hasil fit and proper test, Komisi III menyetujui Komjen Sigit menjadi Kapolri. [ind]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

3 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

5 hours ago

PWI Jajaki Kerja Sama dengan Mendagri, Sosialisasikan Pilkada Damai

KalbarOnline, Jakarta - Pengurus PWI Pusat melakukan audiensi dengan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, di…

5 hours ago

Pemkab Ketapang Selenggarakan Upacara Peringatan Hardiknas 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang yang diwakili Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi memimpin…

5 hours ago

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

14 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

18 hours ago