Categories: Sport

Marc Marquez Mulai Tunjukkan Sinyal Pulih

KalbarOnline.com-Rider andalan Repsol Honda Marc Marquez sudah kembali berlatih.

Dalam unggahannya di Instagram (21/1), juara dunia enam kali MotoGP tersebut terlihat berada di gym dan gowes dengan sepeda statis. Itu merupakan kabar positif dari kakak kandung rider LCR Honda Alex Marquez tersebut.

”Hari pertama bersepeda di dalam ruangan,” tulis Marquez.

Sebelumnya, dia menjalani pemeriksaan kesehatan pascaoperasi pada 14 Januari lalu. Pembalap asal Spanyol itu menjalani operasi untuk kali ketiga setelah mengalami cedera parah pada seri pembuka di Jerez musim lalu.

Cedera lengan kanan atasnya belum pulih signifikan. Karena itulah, dia memutuskan melakukan operasi ketiga di Madrid dengan dokter berbeda dari operasi sebelumnya.

Meski sudah menunjukkan sinyal pulih, Marquez tampaknya belum bisa mengikuti uji coba di Jerez. Honda bakal menampilkan Stefan Bradl.

Honda menjalani tes privat, beriringan dengan tes yang dilakukan tim WSBK. Namun, Honda belum menjelaskan detail tentang apa yang mereka kerjakan di Jerez.

Namun, dari foto yang beredar, Bradl sudah menunggangi RC213V hitam. Selanjutnya, Honda fokus memperbaiki aspek sasis, elektronik, dan perubahan aerodinamika motor mereka.

Langkah Honda menjalankan tes privat di Jerez untuk mengisi waktu yang hilang. Sebab, tes pramusim di Sepang, Malaysia, dibatalkan. Selanjutnya, tes pramusim digeser ke Sirkuit Losail, Qatar, awal Maret mendatang. Marquez juga belum bisa dipastikan fit untuk ambil bagian dalam tes tersebut.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

2 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

3 hours ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

3 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

6 hours ago

Nilai Reformasi Birokrasi dan SAKIP Pemkot Pontianak Naik

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menuturkan bahwa Indeks Reformasi Birokrasi (RB)…

6 hours ago

Letakkan Batu Pertama Pembangunan Gereja Dekat Masjid, Sekda Ketapang: Kita Bangsa Majemuk Penuh dengan Toleransi

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan peletakan batu pertama sebagai pondasi bagi pembangunan…

7 hours ago