Categories: Teknologi

Reno5 Resmi Dijual. OPPO Beri Opsi Trade-In

Setelah melalui masa pemesanan yang berlangsung secara daring pada situs e-dagang Shopee pada periode 13 hingga 21 Januari, OPPO mulai menjual perdana perangkat Reno5 di Indonesia. OPPO menyediakan dua pilihan warna perangkat Reno5 yang dapat dibeli, fantasy silver dan starry black. Reno5 dijual dengan harga Rp4.999 juta. Pada penjualan perdana ini, OPPO juga memberikan penawaran spesial untuk konsumen setianya dan O-fans.

“Mulai hari ini (21/1) konsumen dapat membeli perangkat Reno5 di Indonesia, baik secara daring melalui OPPO Store yang terdapat pada berbagai situs e-dagang terkemuka di Indonesia, maupun secara luring melalui OPPO Store dan toko-toko yang menjual perangkat OPPO di seluruh wilayah Indonesia. Pada penjualan perdana ini kami memberikan opsi tukar tambah dan tambahan harga beli kembali hingga Rp1 juta khusus untuk konsumen setia kami, O-fans,” ujar Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.

Penawaran khusus yang diberikan kepada konsumen, terutama pengguna Reno dan F series, yakni, mendapatkan harga beli kembali hingga Rp1 juta. Sementara pengguna F series akan mendapatkan harga beli kembali sebesar Rp500 ribu. Sementara untuk pengguna merek lain akan mendapatkan harga beli kembali sebesar Rp200 ribu. Program tukar tambah ini akan berlangsung hingga 31 Januari mendatang. Untuk dapat menikmati program tukar tambah ini, konsumen dapat mengunduh aplikasi OTradeIn melalui Play Store atau App Store.

Tentunya perangkat yang ditukarkan konsumen harus dalam keadaan berfungsi dan lolos pengecekan dari aplikasi OTradeIn. Konsumen dapat mendapatkan promo tukar tambah melalui jaringan OPPO Store yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Selain meresmikan penjualan Reno5 di Indonesia, OPPO juga memiliki pencapaian baru dari periode pemesanan Reno5. “Di Indonesia pemesanan Reno5 naik 23% jika dibandingkan dengan OPPO Reno4 atau tercatat lebih dari 209% dibandingkan dengan perangkat popular OPPO, F11 Pro. Kami sangat berterima kasih atas respon konsumen Indonesia terhadap Reno5,” tutur Aryo.

Yang menjadi alasan utama kenaikan masa pemesanan ini adalah keberhasilan OPPO dalam menyajikan beberapa fitur baru pada sektor videografi yang jelas menarik minat konsumen di Indonesia terutama dari kalangan anak muda. Seperti di ramalkan OPPO tahun ini, trend video akan meningkat pesat terutama pada video pendek, banyak produsen smartphone akan memperkenalkan fitur–fitur videografi yang mudah diaplikasikan dan digunakan seperti yang terdapat pada perangkat Reno5.

The post Reno5 Resmi Dijual. OPPO Beri Opsi Trade-In appeared first on KalbarOnline.com.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

29 mins ago

Maraknya Aktivitas PETI Berdampak pada Lingkungan Hidup, Sosial dan Kesehatan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Maraknya aktivitas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) sangat berdampak pada kerusakan…

33 mins ago

Sambangi RS Dharmais, Dirut Bank Kalbar Sampaikan Duka Mendalam Atas Meninggalnya Mantan Sekda M Zeet Assovie

KalbarOnline, Jakarta - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi turut menyambangi Rumah Sakit (RS) Kanker Dharmais…

1 hour ago

Laka Lantas di Sekadau Tewaskan Pengendara Motor Yamaha Vixion

KalbarOnline, Sekadau - Kecelakaan tragis terjadi pada Senin (06/05/2024) pagi sekitar pukul 07.30 WIB di…

2 hours ago

Terjun dari Sampan, Warga Sekadau Terseret Arus dan Hilang di Sungai Ensayang

KalbarOnline, Sekadau - Seorang warga bernama Yohanes Leman (41 tahun) dikabarkan hilang tenggelam terbawa arus…

2 hours ago

Penemuan Mayat di Selokan Jalan Gajah Mada Gegerkan Warga

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah warga dan pengendara jalan dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki mengapung…

3 hours ago