Categories: Nasional

Ditanya Rencana Pembentukan Holding Ultra Mikro, Ini Jawaban Bos BRI

KalbarOnline.com – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) berencana akan membentuk Holding Ultra Mikro yang merupakan gabungan dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT Permodalan Nasional Madani (Persero), dan PT Pegadaian (Persero).

Direktur Utama BRI Sunarso mengungkapkan, keputusan tersebut sepenuhnya ada pada pemegang saham perseroan yaitu Kementerian BUMN. Pihaknya hanya akan mengikuti semua keputusan dari pemegang saham.

“Meskipun semua sudah sangat menunggu pertanyaan saya, itu domainnya pemegang saham, dan kami adalah pihak yang akan diholdingkan, sehingga jawabannya adalah kami serahkan ke pemegang saham dan kami akan mengikuti arahan pemegang saham,” ujarnya dalam rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) BRI yang digelar virtual, Kamis (21/1).

Sebelumnya, Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan, Menteri BUMN Erick Thohir akan berencana melakukan aksi korporasi lagi untuk perusahaan pelat merah. Salah satunya adalah Holding Ultra Mikro yang merupakan peleburan dari BRI, PNM, dan Pegadaian.

Menteri Erick menyebut, rencana sinergi tersebut bertujuan untuk mendorong pengusaha kecil untuk naik kelas, UMKM yang semula tidak bankable bisa masuk kategori layak mendapatkan kredit perbankan.

Alasan yang menjadi timbulnya rencana Holding Ultra Mikro tersebut tersebut adalah bunga kredit yang tidak memberatkan pelaku usaha UMKM. Misalnya, ketika PNM menerbitkan untuk kebutuhan dananya mungkin dapat memberikan bunga sebesar 9 persen, namun dengan BRI yang memiliki pangsa pasar besar pinjamannya dapat lebih murah menjadi hanya 3 persen.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

8 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

14 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

14 hours ago